Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu sore ditutup melemah seiring pelaku pasar masih bersikap wait and see terhadap kebijakan The Fed.

IHSG ditutup melemah 2,64 poin atau 0,03 persen ke posisi 7.829,12. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 3,32 poin atau 0,34 persen ke posisi 970,24.

“Bursa regional Asia cenderung bergerak mixed (variatif) di saat pelaku pasar bersiap menantikan rilis kebijakan moneter The Fed yang diprediksi akan melakukan pemangkasan suku bunga acuannya," sebut Tim Riset Phillip Sekuritas Indonesia dalam kajiannya di Jakarta, Rabu.

Rilis data ekonomi Amerika Serikat (AS) dimana Industrial Production secara bulanan naik dari sebelumnya minus 0,9 persen menjadi 0,8 persen dan data penjualan ritel tumbuh kurang agresif dimana penjualan ritel AS secara tak terduga naik 0,1 persen.

Berdasarkan data tersebut pasar memiliki pandangan meredakan kekhawatiran akan perlambatan tajam dalam ekonomi AS meskipun penjualan ritel kurang agresif, sehingga ini memberikan optimis pelaku pasar akan pemangkasan suku bunga acuannya sebagai upaya menjaga ekonomi AS.

Hasil pertemuan Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) pada 17-18 September 2024, memutuskan untuk menurunkan tingkat suku bunga acuannya sebesar 25 basis poin (bps) menjadi sebesar 6 persen.

Dibuka menguat, IHSG betah di teritori positif sampai penutupan sesi pertama perdagangan saham. Pada sesi kedua, IHSG bergerak ke zona merah hingga penutupan perdagangan saham.

Berdasarkan Indeks Sektoral IDX-IC, enam sektor menguat yaitu dipimpin sektor kesehatan sebesar 2,15 persen, diikuti oleh sektor properti dan sektor industri yang masing-masing naik sebesar 2,00 persen dan 0,71 persen.

Sedangkan, lima sektor menurun yaitu sektor teknologi turun paling dalam minus 2,50 persen, diikuti oleh sektor infrastruktur dan sektor barang konsumen non primer yang masing- masing turun sebesar 1,26 persen dan 1,17 persen.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: IHSG ditutup melemah di tengah "wait and see" kebijakan The Fed

Pewarta: Muhammad Heriyanto

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024