Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin mengungkapkan bahwa peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-52, merupakan momentum untuk secara bersama-sama memajukan Indonesia.

Menurut Bey, PKK punya peranan strategis dalam pembangunan masyarakat, sekaligus mengurai berbagai permasalahan terkini yang terjadi di tengah masyarakat.

"Tema peringatan HKG PKK ke-52 tahun ini, 'Bergerak Bersama PKK, Mewujudkan Keluarga Sejahtera Menuju Indonesia Maju' sangatlah relevan dengan tantangan zaman kita saat ini untuk mendorong kita maju bersama," kata Bey di Gedung Sate Bandung, Kamis.

Menurut Bey, ada banyak tantangan yang harus dihadapi kader PKK saat ini, mulai dari stunting, kemiskinan, literasi masyarakat, pinjaman online ilegal, sampai judi online.

Dan PKK, memiliki peran penting dalam mengatasi tantangan tersebut, mengingat PKK telah menjadi garda terdepan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat.

"Kita tidak boleh berpuas diri. Tantangan di depan masih banyak, seperti stunting, kemiskinan, dan masalah sosial lainnya," ujar Bey.

Sejauh ini, PKK telah menunjukkan dedikasi luar biasa dalam berbagai bidang mulai dari pendidikan, kesehatan, sosial budaya, lingkungan hidup, sampai pertanian, yang memberikan dampak bagi kehidupan masyarakat di Jawa Barat.
"Saya sampaikan juga apresiasi pada PKK yang telah mendorong masyarakat untuk menjaga lingkungan dengan memilah sampah dari rumah, dan juga mengajarkan menanam tanaman obat seperti bawang putih, serai, lidah buaya, jeruk nipis, jahe dan sebagainya," tuturnya.

Bey juga berharap seluruh kader PKK untuk terus berinovasi meningkatkan kapasitas diri dan memperkuat jaringan kerja sama dengan berbagai pihak agar tetap dapat terus memberikan kontribusi terbaiknya bagi masyarakat Jawa Barat.

Dalam acara tersebut, Pj. Ketua TP PKK Provinsi Jabar Amanda Soemedi Bey Machmudin membacakan sambutan Ketua Umum TP PKK Pusat Tri Tito Karnavian. Tri menuturkan bahwa ada tiga hal yang perlu mendapatkan perhatian dalam penguatan peran PKK.

Pertama, memantapkan pemahaman mengenai filosofi pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga. Kedua, mengoptimalkan potensi gerakan masyarakat untuk bersinergi dengan pemerintah dalam mempercepat pembangunan nasional dan daerah.

"Ketiga pencapaian PKK dalam pelaksanaan rencana induk gerakan PKK tahun 2021-2024, rencana induk gerakan PKK menjadi dasar dan panduan bagi tim penggerak PKK pusat dan daerah dalam rangka pengelolaan program gerakan PKK agar lebih implementatif berdaya guna dan berhasil guna," ucap Tri dalam pidato sambutan yang dibacakan Amanda.

Pewarta: Ricky Prayoga

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024