Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Rabu ditutup naik seiring meningkatnya spekulasi pemotongan suku bunga bank sentral Amerika Serikat (AS) atau The Fed.
 
Pada akhir perdagangan Rabu, rupiah meningkat 10 poin atau 0,06 persen menjadi Rp16.241 per dolar AS dari sebelumnya sebesar Rp16.251 per dolar AS.
 
"Hal ini membuat semakin kuatnya spekulasi pelaku pasar bahwa The Fed akan melakukan pemotongan suku bunganya pada September mendatang," kata analis ICDX Taufan Dimas Hareva kepada ANTARA di Jakarta, Rabu.
 
Taufan menuturkan Ketua bank sentral AS atau The Fed Jerome Powell mencatat bahwa perekonomian mengalami kemajuan besar menuju sasaran inflasi 2 persen yang ditetapkan oleh The Fed. Ia juga mencatat bahwa kondisi pasar tenaga kerja telah mereda namun tetap kuat.
 
Fed percaya bahwa “sikap kebijakan moneter yang ketat membantu menyeimbangkan kondisi permintaan dan penawaran dan memberikan tekanan pada inflasi”.
 
 
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Rupiah naik seiring meningkatnya spekulasi pemotongan suku bunga Fed

Pewarta: Martha Herlinawati Simanjuntak

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024