Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin membantu Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor meminta data judi online atau daring di wilayah tersebut ke Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK).

“Kami nanti akan bantu minta data ke PPATK. Tentang judi online, mohon hati-hati karena kita tidak tahu di kiri, kanan, depan, belakang ada yang bermain, karena ini sudah mewabah sekali,” kata Bey di Kota Bogor, Rabu.

Bey mengatakan, judi daring dan pinjaman daring yang saat ini juga mewabah ternyata berkorelasi. Dari informasi yang diterimanya, banyak pelaku judi daring mendapatkan uang untuk berjudi dari pinjaman daring.

“Jadi mereka main judi kurang uang, ditawarkan pinjaman. Jadi tagihannya bukan dari judi online, tapi pinjaman online,” ucapnya.

 


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pj Gubernur Jabar bantu Pemkot Bogor minta data judi daring ke PPATK

Pewarta: Shabrina Zakaria

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024