Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Jumat, bergerak turun mengikuti pelemahan bursa saham kawasan Asia.

IHSG dibuka melemah 6,33 poin atau 0,09 persen ke posisi 6.825,22. Sementara itu, kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 turun 0,11 poin atau 0,01 persen ke posisi 858,51.

"Bursa saham di Asia pada Jumat (14/6) dibuka mendatar dengan kecenderungan melemah menjelang keputusan suku bunga oleh bank sentral Jepang atau Bank of Japan (BOJ) dengan ekspektasi suku bunga akan di pertahankan di kisaran 0 sampai 0,1 persen," sebut Tim Riset Phillip Sekuritas Indonesia dalam kajiannya di Jakarta, Jumat.

Namun demikian, ramai diberitakan oleh media massa di Jepang bahwa BOJ mempertimbangkan untuk mengurangi pembelian surat utang Pemerintah Jepang (JGB).

BOJ saat ini membeli sekitar 6 triliun yuan atau 38.5 miliar dolar Amerika Serikat (AS) surat utang Pemerintah Jepang (JGB) per bulan dan telah mengirim sinyal ke pasar mengenai rencana pembelian JGB senilai antara 4,8 triliun yuan hingga 7 triliun yuan per bulan.

Dari pasar obligasi, imbal hasil (yield) terus bergerak turun dengan yield surat utang Pemerintah AS (US Treasury Note) bertenor 10 tahun merosot menjadi 4.24 dari 4.29 persen sehari sebelumnya dan 4.50 persen di akhir bulan lalu.

Yield US Treasury Note bertenor 2 tahun yang bergerak sejalan dengan ekspektasi suku bunga turun menjadi 4,69 dari 4,76 persen karena semakin kuatnya keyakinan pelaku pasar bahwa laju inflasi sudah cukup turun untuk mendorong bank sentral AS (Federal Reserve) memangkas suku bunga acuan di akhir tahun ini.

 
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: IHSG jelang akhir pekan melemah ikuti bursa saham kawasan Asia

Pewarta: Muhammad Heriyanto

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024