Antarajawabarat.com,24/10 - Telkom melakukan restrukturisasi jaringan telekomunikasi di kawasan obyek wisata Pangandaran dengan serat optik untuk kebutuhan layanan internet berkecepatan tinggi.
"Tahun ini program pemasangan serat optik dilakukan di obyek wisata Pangandaran. Diharapkan peningkatan layanan telekomunikasi ini bisa meningkatkan nilai tambah di kawasan wisata itu," kata Deputi EGM Telkom Regional III Jawa Barat Soendoyoadi di Bandung, Jumat.
Meski bentangan serat optik yang harus dipasang cukup panjang, lebih dari 30 kilometer di sepanjang kawasan pantai selatan itu. Program penggantian jaringan kabel dengan serat optik di kawasan itu dimulai sejak Mei 2014.
"Target pertama adalah di kawasan Pantai Pananjung Pangandaran, untuk hotel-hotel dan fasilitas umum di sana. Selain itu kami juga pasang akses point WiFi I di sejumlah titik," katanya.
Peningkatan kapasitas layanan broadband juga disinergikan dengan program Telkomsel di kawasan itu yang menyediapan acces point yang memungkinkan untuk dimanfaatkan oleh pengunjung.
"Bagi yang belum terakses serat optik, kita berkolaborasi dengan Telkomsel," katanya.
Sementara itu General Manager Wilayah Telekomunikasi Jabar Timur Selatan (Tasikmalaya) Harry Afiadi Achmad menyebutkan Telkom Jabar bagian timur dan selatan itu juga menempatkan WiFi ID dan speedy hotspot di sejumlah titik.
Sampai saat ini sudah ada 1.802 access point yang ditempatkan. Di antaranya sebanyak 419 di sekolah, 362 di hotel, 295 di kantor, 168 di kampus, 107 di rumah sakit, 55 di publik area, 42 di mall atau toko, dan 38 di restoran.
"Sampai akhir tahun ditargetkan terpasang 2.000 access point," kata Harry menambahkan.***2***
Syarif A
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2014
"Tahun ini program pemasangan serat optik dilakukan di obyek wisata Pangandaran. Diharapkan peningkatan layanan telekomunikasi ini bisa meningkatkan nilai tambah di kawasan wisata itu," kata Deputi EGM Telkom Regional III Jawa Barat Soendoyoadi di Bandung, Jumat.
Meski bentangan serat optik yang harus dipasang cukup panjang, lebih dari 30 kilometer di sepanjang kawasan pantai selatan itu. Program penggantian jaringan kabel dengan serat optik di kawasan itu dimulai sejak Mei 2014.
"Target pertama adalah di kawasan Pantai Pananjung Pangandaran, untuk hotel-hotel dan fasilitas umum di sana. Selain itu kami juga pasang akses point WiFi I di sejumlah titik," katanya.
Peningkatan kapasitas layanan broadband juga disinergikan dengan program Telkomsel di kawasan itu yang menyediapan acces point yang memungkinkan untuk dimanfaatkan oleh pengunjung.
"Bagi yang belum terakses serat optik, kita berkolaborasi dengan Telkomsel," katanya.
Sementara itu General Manager Wilayah Telekomunikasi Jabar Timur Selatan (Tasikmalaya) Harry Afiadi Achmad menyebutkan Telkom Jabar bagian timur dan selatan itu juga menempatkan WiFi ID dan speedy hotspot di sejumlah titik.
Sampai saat ini sudah ada 1.802 access point yang ditempatkan. Di antaranya sebanyak 419 di sekolah, 362 di hotel, 295 di kantor, 168 di kampus, 107 di rumah sakit, 55 di publik area, 42 di mall atau toko, dan 38 di restoran.
"Sampai akhir tahun ditargetkan terpasang 2.000 access point," kata Harry menambahkan.***2***
Syarif A
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2014