Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas memastikan tahun ini tidak ada jamaah haji Indonesia yang ditempatkan di Mina Jadid dan akan direlokasi ke wilayah Muaishim.

"Penempatan jamaah haji Indonesia di Mina untuk musim haji tahun 1445 Hijriah/2024 terdapat perubahan lokasi yaitu maktab 1 sampai 9 dengan jumlah jamaah kurang lebih 27.000 yang selama ini ditempatkan di wilayah Mina Jadid direlokasi ke wilayah Muaishim," ujar Menag dalam keterangannya di Jakarta, Jumat.

Menag menjelaskan alasan pemindahan dari Mina Jadid ke Muaishim agar lokasi jamaah haji Indonesia tidak terlalu jauh dengan Jamarat. Selain itu demi menambah kenyamanan jamaah dalam beribadah.

Di sisi lain ia menyebut penyiapan akomodasi jamaah haji di Mekkah dan Madinah telah selesai. Selanjutnya Kemenag akan melakukan konfigurasi penempatan setelah proses pelunasan jamaah selesai.

Selain terkait dengan akomodasi jamaah, Kemenag juga telah menyiapkan sejumlah layanan di Arab Saudi seperti layanan konsumsi dan transportasi.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menag pastikan tak ada jamaah yang ditempatkan di Mina Jadid tahun ini

Pewarta: Asep Firmansyah

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024