Pantai Cipunaga di Kampung Cipunaga, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, menjadi tujuan wisata baru yang bisa dimanfaatkan oleh wisatawan yang datang dari luar daerah maupun luar negeri.
"Kabupaten Sukabumi masih memiliki banyak potensi wisata yang bisa dikembangkan atau dimanfaatkan seperti objek wisata pantai selatan salah satunya Pantai Cipunaga di Desa Sangrawayang, Kecamatan Simpenan," kata Bupati Sukabumi Marwan Hamami di Sukabumi, Senin.
Menurut Marwan, garis pantai Kabupaten Sukabumi yang mencapai 117 km, tentunya banyak potensi wisata yang masih belum dimanfaatkan secara maksimal. Maka dari itu, Pemkab Sukabumi terus berupaya agar potensi-potensi tersebut bisa termanfaatkan dengan baik.
Dalam pemanfaatan potensi wisata tersebut, Pemkab Sukabumi selalu melibatkan warga sekitar, dengan tujuan untuk meningkatkan pendapatan atau perekonomian masyarakat setempat. Tidak hanya itu sarana dan prasarana pun terus dibangun di lokasi wisata agar wisatawan yang datang merasa nyaman dan ingin selalu berlama-lama berada di lokasi.
Orang nomor satu di Kabupaten Sukabumi ini mengimbau kepada wisatawan untuk membantu menjaga kebersihan pantai agar keasriannya tetap terjaga, karena dengan membuang sampah di pantai dampaknya tidak hanya merusak objek wisata tetapi ekosistem yang ada di laut selatan ini.
Di sisi lain, Pantai Cipunaga ini merupakan objek wisata yang masih alami, karena belum banyak diketahui wisatawan, padahal pantai yang berada dalam kawasan Unesco Global Geopark Ciletuh Palabuhanratu memiliki pemandangan yang eksotis.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pantai Cipunaga jadi lokasi tujuan wisata baru Kabupaten Sukabumi
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024
"Kabupaten Sukabumi masih memiliki banyak potensi wisata yang bisa dikembangkan atau dimanfaatkan seperti objek wisata pantai selatan salah satunya Pantai Cipunaga di Desa Sangrawayang, Kecamatan Simpenan," kata Bupati Sukabumi Marwan Hamami di Sukabumi, Senin.
Menurut Marwan, garis pantai Kabupaten Sukabumi yang mencapai 117 km, tentunya banyak potensi wisata yang masih belum dimanfaatkan secara maksimal. Maka dari itu, Pemkab Sukabumi terus berupaya agar potensi-potensi tersebut bisa termanfaatkan dengan baik.
Dalam pemanfaatan potensi wisata tersebut, Pemkab Sukabumi selalu melibatkan warga sekitar, dengan tujuan untuk meningkatkan pendapatan atau perekonomian masyarakat setempat. Tidak hanya itu sarana dan prasarana pun terus dibangun di lokasi wisata agar wisatawan yang datang merasa nyaman dan ingin selalu berlama-lama berada di lokasi.
Orang nomor satu di Kabupaten Sukabumi ini mengimbau kepada wisatawan untuk membantu menjaga kebersihan pantai agar keasriannya tetap terjaga, karena dengan membuang sampah di pantai dampaknya tidak hanya merusak objek wisata tetapi ekosistem yang ada di laut selatan ini.
Di sisi lain, Pantai Cipunaga ini merupakan objek wisata yang masih alami, karena belum banyak diketahui wisatawan, padahal pantai yang berada dalam kawasan Unesco Global Geopark Ciletuh Palabuhanratu memiliki pemandangan yang eksotis.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pantai Cipunaga jadi lokasi tujuan wisata baru Kabupaten Sukabumi
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024