Pelatih Tim Nasional Indonesia U-20 Indra Sjafri menyebutkan uji coba Timnas U-20 dengan Uzbekistan direncanakan berlangsung dua kali jika uji coba dengan Thailand batal digelar.
Timnas U-20 direncanakan melakukan uji coba dengan Thailand pada 26 Januari 2024, sedangkan uji coba dengan Uzbekistan dijadwalkan digelar pada 30 Januari 2024."Dengan Thailand ini yang belum pasti. Kalau Thailand tidak mau, kami akan buat dua sesi uji coba dengan Uzbekiztan di tanggal 26 dan 30 itu," ujar Indra saat ditemui seusai laga uji coba timnas U-20 melawan Bhayangkara FC di Jakarta, Sabtu.
Setelah dua laga uji coba tersebut, Indra akan mengembalikan para pemain Timnas U-20 ke klub masing-masing pada 1 Februari 2024 guna mempersiapkan diri untuk pertandingan Liga 1 yang rencananya akan dilanjutkan pada 30 Januari 2024.
Namun, jika belum terdapat persiapan Liga 1, jadwal pemusatan latihan (TC) para pemain di timnas U-20 akan diperpanjang.
Berbagai laga uji coba Timnas U-20 tersebut merupakan bagian dari TC untuk persiapan menembus Piala Dunia U-20 2025 di Chile. Selain berencana melawan Thailand dan Uzbekistan, timnas U-20 juga telah menghadapi uji coba dengan Bhayangkara FC pada Sabtu yang berakhir dengan kekalahan Timnas dengan skor 2-1.
Sebelum melakukan uji coba dengan Bhayangkara FC, Indra yang juga Direktur Teknik Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia tersebut mengungkapkan para pemain Timnas U-20 telah mengikuti latihan perdana di Lapangan Aspire Academy 2, Doha, Qatar, pada akhir Desember tahun lalu.
Latihan perdana tersebut diikuti oleh 26 pemain dengan sesi latihan digelar pada sore hari selama 1,5 jam.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Uji coba Timnas U-20 dengan Uzbekistan mungkin dilakukan dua kali
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024