Antarajawabarat.com,2/10 - Kepala Polisi Daerah Jawa Barat, Irjen Pol Suhardi Alius meresmikan markas komando Subden 4 Detasemen A Pelopor Brimob, Jalan Jenderal Sudirman, Kabupaten Garut, Rabu.

Kepala Polda Jabar, Suhardi mengatakan keberadaan personel Brimob di Garut untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat di wilayah Kota/Kabupaten Garut, Tasikmalaya, Ciamis, Banjar hingga Pangandaran.

"Kami mencoba mendekatkan satuan Brimob kita dengan masyarakat langsung," kata Suhardi.

Ia menuturkan, keberadaan Brimob berjumlah satu kompi itu ditugaskan untuk pengamanan jika terjadi gangguan keamanan masyarakat dan siap diterjunkan memberikan bantuan ke lokasi bencana alam.

Menurut dia, markas Brimob di wilayah Garut akan lebih cepat menuju lokasi yang dibutuhkan pengamanan yang sebelumnya terkendala jarak tempuh karena didatangkan dari Polda Jabar.

"Bisa lebih cepat dalam hal memberikan bantuan sosial seperti kalau ada bencana dan juga penegakan hukum bila ada terjadi aksi anarkis," katanya.

Ia berharap, personel Brimob yang bertugas di Garut dapat menjadi orang yang berguna, mengabdikan diri pada bangsa dan menjadi sabahat bagi masyarakat.

Ia mengimbau seluruh jajaran Brimob Garut agar berperilaku baik tidak menyakiti masyarakat dan fasilitas yang tersedia dapat digunakan dengan baik dan dipertanggungjawabkan.

"Jangan sakiti rakyat, tolong jaga baik dengan seluruh lapisan masyarakat," kata Suhardi.

Sementara itu markas Brimob tersebut sebelumnya digunakan markas Polres Garut, Polres Garut dipindahkan ke bekas markas Polisi Wilayah Priangan Timur.

Markas Brimob tersebut dilengkapi dengan tempat latihan, peralatan tempur, kendaraan, dan fasilitas lainnya yang menunjang untuk operasional personel Brimob.***2***


Feri P

Pewarta:

Editor : Irawan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2013