Pemerintah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat bekerja sama dengan Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) menggelar pelatihan usaha bagi puluhan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) binaan Dinas Koperasi dan UKM setempat.

Kegiatan pelatihan pengusaha kecil bertajuk "Google My Business and Conten Creator" itu dilaksanakan di ruang aula PT MMID, Jalan Sumatera, Kawasan Industri MM2100 Cikarang Barat.

"Pelatihan ini untuk memajukkan para pelaku UMKM khususnya, agar lebih kreatif melalui inovasi di era digital karena mau tidak mau mereka harus mampu bertransformasi digital," kata Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bekasi Iyan Priyatna di Cikarang, Sabtu.

Dia mengatakan pelatihan kali ini memberikan wawasan kepada pelaku usaha kecil agar mampu mengemas produk secara optimal dan semenarik mungkin untuk kemudian diunggah ke media sosial sebagai upaya perluasan pasar.

"Selain ke media sosial bisa juga melalui beragam market place yang tersedia sehingga dari sisi pemasaran jauh lebih luas dan tentu saja produk mereka juga kita buat lebih menarik lagi," katanya..

Sementara itu Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Kabupaten Bekasi Sutomo mengatakan pelatihan yang digelar di salah satu perusahaan ini sekaligus bertujuan memperkenalkan produk-produk pelaku usaha kecil  dan menengah secara lebih luas lagi kepada kawasan industri.

"Karena kebutuhan dari industri ini pada dasarnya tidak terlepas dari produk UKM itu sendiri," katanya.
 

Pewarta: Pradita Kurniawan Syah

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2022