Pemerintah Kabupaten Garut, Jawa Barat menerima bantuan untuk menunjang kegiatan pendidikan dari Yayasan Bakti Barito sebesar Rp50 juta sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan yang saat ini terdampak bencana banjir.

"Kita juga menerima (bantuan) hari ini Rp50 juta untuk pendidikan, sebelum-sebelumnya adalah untuk lingkungan dan lain sebagainya," kata Bupati Garut Rudy Gunawan usai menerima bantuan dari Yayasan Bakti Barito di lapangan Sekretariat Daerah Pemkab Garut, Senin.

Ia menjelaskan Pemkab Garut selama ini sudah cukup banyak mendapatkan bantuan dari Yayasan Bakti Barito, untuk itu menyampaikan terima kasih kepada yayasan nirlaba milik Barito Pasifik Group tersebut.

Bupati menyampaikan, Barito Pasifik Group memiliki salah satu anak perusahaan di Garut yakni Star Energy Geothermal yang berlokasi di kawasan Darajat, Kecamatan Pasirwangi yang selalu menyalurkan program CSR-nya.

"Kami telah mendapatkan banyak bantuan, misalnya bagaimana aspal plastik dijadikan bagian untuk memperkuat dan memperkokoh konstruksi hotmix di Kabupaten Garut," katanya.

Direktur Yayasan Bakti Barito, Dian A. Purbasari menyampaikan, Yayasan Bakti Barito merupakan yayasan nirlaba dari Barito Pasifik Group yang senantiasa peduli terhadap pendidikan dan lingkungan di seluruh Indonesia.
"Khususnya untuk Garut kami memang kan ada anak usaha kami yaitu Star Energy Geothermal yang berada di Darajat, untuk itu kami selalu punya 'consern' untuk bagaimana kita bisa bersama-sama memajukan pendidikan dan juga kualitas lingkungan hidup di Garut khususnya," katanya.

Ia menyampaikan pihaknya juga sudah melakukan kerja sama dengan beberapa dinas di lingkungan Pemkab Garut, seperti Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Garut, Dinas Pendidikan Garut, dan nantinya dilanjutkan bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup Garut.

Berkaitan dengan bantuan yang diserahkan kali ini, kata dia, dalam rangka memberikan bantuan bagi sekolah yang terdampak bencana banjir dan tanah longsor di Kabupaten Garut.

"Untuk bantuan tersebut tentunya bisa membantu anak-anak untuk bisa langsung segera sekolah lagi sesegera mungkin, dan juga dapat membantu pembangunan kembali sekolah mereka dan peralatan (sekolah) mereka yang rusak," katanya.

 

Pewarta: Feri Purnama

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2022