Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, menyatakan sebagian besar lelang di daerah itu sudah selesai dan tinggal pelaksanaan, sedangkan sebagian kecil yang tinggal menunggu hasil pemenang lelang.  

"Dari 383 lelang kegiatan, sekitar 90 persen itu sudah selesai, tinggal menunggu pelaksanaan saja, sisanya 10 persen sedang menunggu pemenang lelang," kata Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa pada Setda Kabupaten Bekasi Iman Nugraha di Cikarang, Kamis.

Dia mengatakan dari ratusan lelang kegiatan tersebut, terbanyak berada di Dinas Sumber Daya Air Bina Marga dan Bina Konstruksi yakni sebanyak 135 paket kegiatan, disusul Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang sebanyak 116 paket kegiatan.

"Mudah-mudahan di minggu ketiga Juni ini yang kegiatan konstruksi sudah berjalan," katanya.

Iman mengatakan ratusan paket kegiatan fisik yang sudah dilelang itu di antaranya pembangunan jalan menuju Jembatan Cibeet dengan pagu anggaran Rp5 miliar dan peningkatan estetika Jembatan Tegalgede dengan anggaran Rp6 miliar.

"Kalau di Bidang Bangunan banyak kegiatan pembangunan puskesmas dengan pagu anggaran rata-rata Rp5 miliar, untuk sekolah pagunya Rp2 miliar sampai Rp4 miliar," katanya.

Selain itu infrastruktur jalan yang kondisinya memprihatinkan akibat amblas seperti di Jalan Kodam, Cicau, Kecamatan Cikarang Pusat, juga siap diperbaiki.

 

Pewarta: Pradita Kurniawan Syah

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2022