Indeks Harga Saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu pagi diproyeksikan menguat mengikuti kenaikan indeks saham utama di Wall Street.

IHSG BEI dibuka menguat 7,23 poin atau 0,1 persen ke posisi 7.051,3. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 naik 1,53 poin atau 0,15 persen ke posisi 1.019,57.

Baca juga: IHSG BEI ditutup menguat ke posisi 7.044,07

"IHSG pada perdagangan hari ini diperkirakan akan bergerak menguat pada perdagangan hari Rabu ini menyusul harga sejumlah komoditas yang masih menguat pada pagi ini," ungkap Tim Riset Reliance Sekuritas dalam kajiannya yang diterima di Jakarta, Rabu.

IHSG hari Rabu ini diperkirakan bakal bergerak pada rentang 7.015 sampai 7.135.

IHSG sendiri melanjutkan penguatannya pada Selasa kemarin dan kembali lagi ke atas level psikologis 7.000 yaitu ditutup naik ke level 7.044,07.
Penguatan IHSG BEI masih dipengaruhi oleh penguatan pada sektor energi yang terdorong oleh kenaikan harga komoditas batubara yang kembali mengarah ke harga 400 dolar AS per ton.

Beberapa saham yang memiliki potensi naik untuk perdagangan hari ini yaitu TLKM, STAA, HEAL, ICBP, MDKA, PTBA, ADRO, BRPT, JPFA, ITMG.

Sementara itu, bursa saham di AS pada perdagangan hari Selasa kemarin sempat ditutup mengalami penguatan setelah mengalami libur akhir pekan yang cukup panjang.

Baca juga: IHSG BEI dibuka menguat ke posisi 7.005,04

Baca juga: IHSG BEI ditutup menguat ke posisi 6.976,38

Pewarta: Citro Atmoko

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2022