Berhasil menjalankan puasa sebulan penuh, putri tunggal Ayu Ting Ting, Bilqis Khumairah Razak meminta hadiah photocard dari grup idola K-pop BTS.

Penyanyi dangdut itu mengatakan bahwa Bilqis sudah tiga tahun berturut-turut berhasil menamatkan puasa satu bulan penuh. Sebagai bentuk apresiasi, Ayu pun membebaskan Bilqis untuk meminta hadiah yang diinginkan.

"Alhamdullilah puasa full. Tahun ini, tahun ketiga dia puasa full, dia dapat hadiah, minta photocard BTS. Dari ayah juga dapat persenan," ujar Ayu usai salat Ied di Depok, Senin.

Pelantun "Alamat Palsu" itu mengaku sangat bangga dengan pencapaian anaknya. Menurut Ayu, Bilqis sejak kecil sudah dididik untuk ikut berpuasa, sebab hal ini merupakan kewajiban bagi umat muslim.

"Karena saya dari kecil udah didik puasa terus sama ayah sama ibu, jadi apa yang ayah ibu didik saya turunin. Jadi Bilqis mau tidak mau harus, karena itu udah kewajiban dia. Bilqis dari umur 5 tahun sudah puasa," kata pelantun "Sik Asik" itu.

Dengan adanya pelonggaran dari pemerintah terkait dengan perayaan Idul Fitri, Ayu pun membuka rumahnya untuk dikunjungi oleh keluarga dan tamu lainnya.
Menurutnya, ini adalah sesuatu yang sudah sangat dirindukannya selama dua tahun belakangan.

Ayu juga sangat senang, lantaran bisa melaksanakan salat Ied lagi di masjid.

"Alhamdullilah keadaan udah mau normal, bedalah sekarang silaturahminya lebih berasa. Tahun lalu cuma via Zoom, nyapanya enggak bisa salaman, ya lebih dekatlah sekarang," katanya.

Pewarta: Maria Cicilia

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2022