Kasus COVID-19 di Kota Cirebon, Jawa Barat, kembali mengalami kenaikan, di mana saat ini jumlah kasus aktif terdapat enam orang, setelah beberapa hari sebelumnya tinggal dua.
Pada Jumat (29/10) terdapat penambahan kasus satu orang, dan kini jumlah kasus aktif menjadi enam orang, demikian data Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Kota Cirebon yang dikutip di Cirebon, Jumat.
Total kasus COVID-19 di Kota Cirebon, dari awal pandemi hingga saat ini tercatat sebanyak 12.798 orang, setelah terdapat penambahan satu kasus.
Dari jumlah tersebut 12.265 orang dinyatakan sembuh atau selesai menjalani isolasi baik di rumah sakit maupun mandiri.
Sedangkan 527 orang lainnya meninggal dunia, setelah terpapar COVID-19, dan dengan jumlah tersebut kematian di Kota Udang akibat virus corona mencapai 4,11 persen.
Untuk kasus aktif sendiri terdata ada enam orang, mereka melakukan isolasi mandiri serta dalam perawatan di rumah sakit.
Sementara untuk capaian vaksinasi COVID-19 di Kota Cirebon, sudah melebihi target yang ditetapkan pemerintah sampai akhir tahun yaitu 70 persen.
Karena saat ini dari target 262.198 jiwa 91 persennya atau 241.107 orang telah menjalani vaksinasi COVID-19 dosis pertama.
Baca juga: Kabupaten Cirebon targetkan suntik vaksin 30 ribu orang per hari
Baca juga: Vaksinasi COVID-19 Kota Cirebon sudah capai 90 persen
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021
Pada Jumat (29/10) terdapat penambahan kasus satu orang, dan kini jumlah kasus aktif menjadi enam orang, demikian data Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Kota Cirebon yang dikutip di Cirebon, Jumat.
Total kasus COVID-19 di Kota Cirebon, dari awal pandemi hingga saat ini tercatat sebanyak 12.798 orang, setelah terdapat penambahan satu kasus.
Dari jumlah tersebut 12.265 orang dinyatakan sembuh atau selesai menjalani isolasi baik di rumah sakit maupun mandiri.
Sedangkan 527 orang lainnya meninggal dunia, setelah terpapar COVID-19, dan dengan jumlah tersebut kematian di Kota Udang akibat virus corona mencapai 4,11 persen.
Untuk kasus aktif sendiri terdata ada enam orang, mereka melakukan isolasi mandiri serta dalam perawatan di rumah sakit.
Sementara untuk capaian vaksinasi COVID-19 di Kota Cirebon, sudah melebihi target yang ditetapkan pemerintah sampai akhir tahun yaitu 70 persen.
Karena saat ini dari target 262.198 jiwa 91 persennya atau 241.107 orang telah menjalani vaksinasi COVID-19 dosis pertama.
Baca juga: Kabupaten Cirebon targetkan suntik vaksin 30 ribu orang per hari
Baca juga: Vaksinasi COVID-19 Kota Cirebon sudah capai 90 persen
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021