Anggota Polres Majalengka, Jawa Barat, memfasilitasi kegiatan antar jemput orang lanjut usia (lansia) dari rumah ke rumah untuk mengikuti vaksinasi COVID-19, untuk meningkatkan partisipasi  warga lansia yang saat ini masih rendah. 

"Hari ini kami bersama TNI dan aparat desa memfasilitasi penjemputan warga lansia untuk mengikuti vaksinasi," kata Kasium Polsek Maja, Polres Majalengka Bripka Ariyanto di Majalengka, Jumat. 

Ia mengatakan dengan menggunakan mobil Patroli Dinas Polsek Maja, personel dan aparat desa mendatangi rumah warga lansia satu per satu,  dan mengajak mereka mengikuti vaksin COVID-19. 

Setelah mau, kemudian kata Ariyanto pihaknya membawa para lansia ke Puskesmas yang melayani vaksinasi COVID-19, dan itu semua dilakukan dalam rangka melayani masyarakat. 

"Kami memberikan edukasi terkait vaksinasi kepada para lansia, dan mengantarkan mereka ke tempat vaksinasi," tuturnya. 

Sementara Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Majalengka Agus Susanto mengatakan capaian vaksinasi COVID-19 baru mencakup 392.417 orang atau 37,4 persen dari target 1.047.932.

Sementara untuk vaksinasi kepada lansia, kata Agus, baru mencapai 17 persen, atau 21.963 dari target 126.633 jiwa. 

"Kami berharap ketersediaan vaksin terus melimpah, agar vaksinasi bisa sesuai yang ditargetkan oleh Pemerintah Pusat," katanya.

Baca juga: Majalengka percepat vaksinasi untuk capai target

Baca juga: Vaksinasi COVID-19 lansia di Majalengka baru 15 persen

Baca juga: 1.361 nakes Majalengka telah divaksinasi COVID-19 dosis ketiga

Pewarta: Khaerul Izan

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021