Pemerintah Kabupaten Garut, Jawa Barat bersama PT Agro Surya, perusahaan peternakan, menyalurkan 56 ekor domba untuk memenuhi kebutuhan gizi warga di pelosok daerah setempat di tengah pandemi COVID-19.

"Di kampung defisit daging, masih membutuhkan tambahan protein, untuk itu kita berbagi," kata Wakil Bupati Garut Helmi Budiman usai menghadiri Program Akikah Berbagi di Desa Sirnasari, Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut, Senin.

Ia menuturkan situasi COVID-19 harus menjadi perhatian semua pihak terkait dengan upaya menjaga kondisi kesehatan dengan tetap memenuhi kebutuhan gizi, selain menerapkan protokol kesehatan, yakni memakai masker, rajin cuci tangan, dan menjaga jarak.

Konsumsi daging yang cukup berikut ditunjang dengan vitamin C, kata dia, akan berguna dalam menjaga kesehatan masyarakat sehingga bisa terhindar dari penyebaran COVID-19.

"Menjaga imunitas kekebalan tubuh itu dengan makan makanan yang bergizi, dan dianjurkan mengonsumsi vitamin C," kata Helmi.

Ia berharap, kepedulian dari PT Agro Surya melalui penyaluran puluhan ekor domba dalam program itu bisa membantu meningkatkan konsumsi daging oleh masyarakat.

"Dengan adanya bantuan ini akan memberikan manfaat untuk memenuhi gizi masyarakat," katanya.

Direktur Utama PT Agro Surya, Hasan Al Bana, mengatakan 56 ekor domba yang akan menjadi 1.000 paket daging untuk dibagikan kepada masyarakat di beberapa daerah pelosok Kecamatan Samarang dan Kecamatan Pasirwangi.

Setiap paket yang disiapkan, kata dia, berisi daging setengah kilogram yang diharapkan bisa membantu memenuhi kebutuhan gizi masyarakat di tengah pandemi COVID-19.

"Dari 56 ekor domba ini, jadi seribu paket daging yang akan dibagikan, setiap satu kantong berisi setengah kilogram daging yang akan dibagikan kepada masyarakat," katanya.

Ia berharap, pendistribusian daging di Garut bisa meningkatkan gizi masyarakat sekaligus mengatasi kesenjangan tingkat konsumsi daging di wilayah perkotaan dengan daerah pelosok, seperti di Garut.

"Kami memiliki prinsip melakukan kegiatan berkontribusi untuk ekonomi masyarakat, dan bisa memberikan manfaat lebih luas, memberi hal positif," kata Hasan.

Baca juga: Mahir Alwi raup miliaran rupiah dari bisnis kambing di Bogor

Baca juga: Dorong peternakan domba, Bank BJB gelar pelatihan klaster peternak domba kambing


 

Pewarta: Feri Purnama

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020