Otoritas Jepang dan Amerika Serikat sedang berbagi informasi soal kasus virus corona di pangkalan militer AS di Prefektur Okinawa, kata juru bicara pemerintah pada Senin (13/7).

Pembicaraan itu menyusul penemuan 62 kasus baru COVID-19 di tiga pangkalan AS.

Prefektur Okinawa menyebutkan 39 orang di Marine Corps Air Station Futenma (MCAS Futenma), 22 orang di Kamp Hamsen dan satu orang di Kamp Kinser terinfeksi virus corona selama periode 7- 2 Juli.

"Jepang dan Amerika Serikat sedang berbagi informasi soal catatan kegiatan anggota militer yang terinfeksi," kata Suga saat konferensi.

Sumber: Reuters

Baca juga: Jumlah tentara dari kapal induk AS positif corona jadi 550 orang

Pewarta: Asri Mayang Sari

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020