Pemerintah Kota Sukabumi, Jawa Barat mengkonfirmasi pasien positif terinfeksi  COVID-19 pertama yang saat ini sudah menjalani perawatan intensif di ruang isolasi khusus Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) R Syamsudin SH Kota Sukabumi.

"Warga tersebut sebelumnya merupakan pasien dalam pengawasan (PDP) yang kemudian dilakukan pemeriksaan swab dan hasilnya positif COVID-19," kata Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi di Sukabumi, Rabu (1/4).

Menurutnya, pasien positif tersebut sebenarnya sudah tiga tahun tidak tinggal di wilayah Kota Mochi ini, namun masuk data Kota Sukabumi karena yang bersangkutan alamat dalam kartu tanda penduduk (KTP)-nya masih berdomisili di Kota Sukabumi.

Baca juga: PMI tambah kendaraan taktis upaya memutus rantai persebaran COVID-19

Menurutnya, kondisi saat ini pasien cukup bagus, stabil dan tidak menggunakan alat bantu pernapasan serta sudah mendapatkan perawatan serius dari tim medis di rumah sakit milik Pemkot Sukabumi itu.

Sebelum dinyatakan positif virus mematikan ini yang bersangkutan sempat mengeluh demam sehingga pasien dilakukan isolasi dan tim Satgas Penanggulangan COVID-19 langsung melakukan tracing siapa saja yang sempat melakukan kontak dengan pasien.

"Meskipun yang bersangkutan sudah tiga tahun pindah dari Kota Sukabumi, namun karena identitas domisilinya belum diubah maka pasien positif ini masuk data wilayah Kota Sukabumi," tambahnya.

Baca juga: Program mudik gratis dibatalkan Dishub Kota Sukabumi

Fahmi mengatakan dengan adanya pasien positif ini maka zona Kota Sukabumi berubah yang awalnya kuning menjadi merah. Pihaknya juga membantah bahwa informasi yang beredar di luar (media sosial) bahwa pasien positif terinfeksi COVID-19 ada dua orang, namun yang pasti dan terdata hanya ada satu orang.

Langkah selanjutnya, pihaknya akan terus berupaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona yang berkoordinasi dengan berbagai lembaga dan elemen masyarakat. Diharapkan pasien yang positif ini merupakan pertama dan terakhir serta bisa sembuh dan kembali sehat.

Baca juga: Ratusan warga Kota Sukabumi bersihkan lingkungan
 

Pewarta: Aditia Aulia Rohman

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020