Pemkot Tasikmalaya luncurkan tempat pariwisata baru Katasik
Kamis, 2 November 2023 17:52 WIB
Ia menyebutkan produk unggulan di Kota Tasikmalaya yakni kain atau pakaian bordir, kerajinan anyaman mendong, kerajinan bambu, alas kaki, kayu olahan, batik, payung geulis, dan makanan olahan.
"Di samping sebagai destinasi wisata, Katasik juga memiliki tujuan dan manfaat yang lebih luas, mulai dari penanganan permasalahan-permasalahan sosial yang ada di tengah masyarakat hingga
pengembangan potensi ekonomi lokal melalui pemberdayaan usaha mikro, kecil dan menengah," katanya.
Baca juga: Sekda Kota Tasikmalaya: Pemuda harus miliki semangat membangun daerah
Ia mengatakan proses menjalankan program Katasik dilakukan secara kolaborasi dengan berbagai pemangku kebijakan, termasuk ada dinas terkait seperti Dinas Komunikasi dan Informatika yang menyediakan 13 titik wifi dan 14 titik CCTV untuk 10 lokasi.
Selanjutnya Dinas Pariwisata, kata dia, telah berkontribusi dalam pengecatan mural di dinding lorong, penyediaan kursi taman, dan material lainnya, sehingga lokasi pariwisata menjadi cantik dan menarik untuk diposting di media sosial seperti Instagram.
"Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan yang berkontribusi penyediaan bibit tanaman dan ikan, swadaya masyarakat baik materi maupun tenaga, serta masih banyak lagi pihak yang telah berkontribusi," katanya.