Cianjur (ANTARA) - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, mencatat tingkat hunian hotel sekitar 60 persen pada saat libur panjang Idul Adha 2023.
Ketua PHRI Cianjur, Nano Indra Praja saat dihubungi Kamis, mengatakan hingga H-1 Idul Adha sejumlah kamar hotel anggotanya masih menerima pemesanan yang cukup tinggi, sehingga dari seribuan lebih kamar yang tersedia, sekitar 60 persen diantaranya sudah terpesan.
"Pemesanan diperkirakan akan terus meningkat dua hari setelah hari raya kurban, saat ini sekitar 600 lebih kamar hotel yang ada di Cianjur sudah terisi sejak dua hari sebelum Idul Adha," katanya.
Tingkat pemesanan masih didominasi pendatang asal Jabodetabek dan sejumlah kota/kabupaten di Jawa Barat yang hendak menghabiskan libur panjang Idul Adha, sehingga pihaknya memprediksi angka kunjungan akan terus meningkat hingga dua hari ke depan.
"Kalau dibandingkan dengan musim libur Idul Fitri tingkat hunian hotel mencapai 70 persen, sedangkan saat ini baru 60 persen dan diperkirakan akan meningkat minimal sama dengan saat libur lebaran," katanya.
Marcom Manager Le Eminence Puncak, Cipanas, Rizki Sutrisna, mengatakan libur panjang Idul Adha tingkat hunian hotel yang dikelolanya mengalami kenaikan yang cukup tinggi di angka 80 persen atau lebih dari 200 kamar sudah terisi sejak satu hari sebelum hari raya kurban.
"Kalau dengan pesanan hari H lebaran dan satu hari setelah lebaran, kami memperkirakan kamar yang terisi lebih dari 300 kamar. Dibandingkan Idul Fitri tingkat hunian hampir mendekati, sejumlah paket dan promosi diberikan untuk menarik tamu yang datang," katanya.
Sementara meningkatnya angka kunjungan wisatawan ke kawasan Puncak-Cianjur, Kamis siang, terlihat dari peningkatan volume kendaraan di sepanjang jalur utama Cianjur menyebabkan antrean di sejumlah titik terutama di pertigaan menuju tempat wisata.
Puluhan petugas disiagakan untuk mengatur arus lalulintas agar tidak terjadi macet total terutama di jalur Puncak menuju tempat wisata seperti Kebun Raya Cibodas, Taman Bunga Nusantara dan Savilage Puncak.
PHRI Cianjur : Angka hunian meningkat saat libur panjang Idul Adha
Kamis, 29 Juni 2023 16:37 WIB