Cikarang (Antaranews Jabar) - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, menargetkan 15 kursi di DPRD setempat pada pemilihan umum 2019 dan 60 persen suara untuk kemenangan Calon Presiden/Calon Wakil Presiden Jokowi-KH Maruf Amin.

"Pada Pemilu 2014 kita memperoleh delapan kursi sementara di 2019 kita menargetkan 15 kursi di DPRD Kabupaten Bekasi. Dua kursi di DPRD Provinsi Jawa Barat dan tiga kursi di DPR RI,"  kata Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, Soleman di Cikarang, Minggu.

Menurut dia dalam koalisi Indonesia Kerja, PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi menargetkan 60 persen suara dari 1.957.541 hak pilih yang tersebar di 23 kecamatan, 187 desa atau kelurahan dengan 7.746 TPS. 

"Tentu dengan dibantu pemenangan tingkat pemuda desa maka akan mendapatkan suara terbanyak yang dimana dapat meraup 60 persen," katanya.

Dalam pemenangan itu partai akan memaparkan program khusus yang berbalut strategi pemahaman sosial kemasyarakatan.

Pasalnya secara program kemasyarakatan akan lebih menguntungkan dimana peran aktifnya mampu mengendalikan segala aspek kehidupan diantaranya bidang pemberdayaan manusia dalam pengembangan ekonomi maupun peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Ia menambahkan pemenamgam ini lebih mengarah kepada salah satu cara dengan memberikan pemahaman dalam pembangunan daerah yang condong pada peningkatan ekonomi kerakyatan.

Target kemenangan PDI Perjuangan di Kabupaten Bekasi, diakuinya hanya akan menjadi isapan jempol belaka jika kader partai, khususnya para calon legislatif tidak memperjuangkannya dengan terjun langsung ke masyarakat dan merangkul semua konstituen.

Sementara itu, Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, TB Hasanudin mengatakan berkaca dari pemilihan umum dan Pilpres 2014, PDI Perjuangan selalu hampir menang dengan suara terbanyak pada daerah setempat.

"Mudah-mudahan semua target ini bisa jadi kenyataan dan bukan hanya mimpi. Tetapi kalau caleg dan kader tidak berjuang maka target itu hanya jadi kenangan kita semua. Kita tunjukan bahwa 17 April 2019 nanti Kabupaten Bekasi menang," katanya.

 

Pewarta: Mayolus Fajar Dwiyanto

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2018