Tasikmalaya (Antaranews Jabar) - Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jawa Barat (Jabar) Uu Ruzhanul Ulum akan terus mengampanyekan ajakan partisipasi memilih kepada seluruh lapisan masyarakat agar memberikan hak suaranya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jabar melalui media sosial (medsos).

"Saya akan tetap aktif di medsos untuk meminta masyarakat Kabupaten Tasikmalaya menggunakan hak pilihnya," kata Uu Ruzhanul Ulum yang mendampingi Ridwan Kamil sebagai calon gubernur di Tasikmalaya, Senin.

Ia menuturkan, sebagai kandidat di Pilkada Jabar maka berkewajiban untuk mengajak masyarakat sebagai upaya membantu penyelenggara pilkada dalam meningkatkan partisipasi masyarakat mensukseskan pemilihan gubernur.

Namun, ajakan yang dilakukan di medsos itu, kata dia, caranya pasti berbeda dan tidak melanggar peraturan saat diberlakukannya masa tenang menjelang pencoblosan 27 Juni 2018.

"Kalau dulu waktu kampanye saya mengajak di medsos untuk mencoblos pasangan Rindu (Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum) kalau sekarang di masa tenang saya pakai untuk mengajak masyarakat berpartisipasi memberikan hak suaranya," kata Uu.

Ia menyampaikan, selain mengajak partisipasi memilih melalui medsos, pihaknya akan mengajak secara langsung kepada masyarakat Kabupaten Tasikmalaya untuk menggunakan hak pilihnya.

Salah satu keberhasilan demokrasi, kata dia, adanya partisipasi masyarakat untuk menyalurkan hak suaranya, dan mensukseskannya dengan aman dan damai.

"Jadikan pilkada aman, damai, dan sukses, keikutsertaan masyarakat yang lebih banyak itu pun indikator kesuksesan pilkada," ucapnya.

Ia menambahkan, alasan untuk terus mengajak masyarakat mensukseskan pilkada, karena khawatir masih ada masyarakat yang belum tahu tentang pelaksanaan Pilkada Jabar.

"Saya khawatir ada masyarakat yang belum tahu, makanya akan aktif untuk terus mengajak masyarakat," ujarnya.
 

Pewarta: Feri Purnama

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2018