Cirebon (Antaranews Jabar) - Kasatlantas Polresta Cirebon, Jawa Barat, AKP Rezkhy Satya mengimbau para pemudik terutama yang menggunakan jalan tol Palimanan-Kanci (Palikanci) untuk mengisi bahan bakar minyak (BBM) di luar jalan tol, apabila tempat istirahat (rest area) sudah ditutup.

"Sementara kami mengimbau kepada para pemudik untuk bisa melanjutkan perjalanannya dan bisa mengisi BBM melalui keluar tol Kanci," kata Rezkhy di Cirebon, Minggu.

Menurutnya, ketika tempat istirahat itu ditutup untuk sementara, para pengguna jalan tol untuk terus melanjutkan perjalanan dan tidak berhenti.

Karena ketika kendaraan itu berhenti, maka dikhawatirkan malah akan menbuat kemacetan. Untuk itu ketika memang sudah ditutup pengendara harus lanjut.

"Tidak jauh dari pintu keluar tol Kanci ada SPBU cukup besar kemudian bisa masuk kembali ke tol Palikanci," tuturnya.

Rezkhy mengatakan guna memperlancar arus pihaknya juga merekayasa lalu lintas dengan melakukan buka tutup di tol Palimanan-Kanci (Palikanci), karena adanya penumpukan kendaraan di dalam.

"Kita melakukan buka tutup, karena parkiran kendaraan yang ada di dalam memang sudah penuh," ujarnya.

Sementara itu untuk pembatasan waktu beristirahat bagi para pemudik yaitu satu jam, hal ini agar kendaraan tidak terlalu menumpuk di reat area.

"Dari pagi hari sampai dengan pukul 15.00 WIB kita sudah melakukan dua kali penutupan `rest area` dan juga kami menyarankan bagi pemudik bisa mengisi di BBM keluar tol," katanya.

 

Pewarta: Khaerul Izan

Editor : Ajat Sudrajat


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2018