Bandung  (Antaranews Jabar) - Objek wisata alam Talaga Bodas di Kecamatan Pangatikan, Kabupaten Garut, Jawa Barat, menyuguhkan keunggulan wisata keindahan alam danau berwarna hijau alami dan pegunungan hutan asri. Cocok untuk liburan akhir pekan.

"Di objek wisata Talaga Bodas ini kita hanya menyuguhkan keindahan pemandangan alam dan danau saja," kata Kepala Seksi Wilayah V Garut Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA), Purwantono kepada wartawan di Garut, Sabtu.

Ia menuturkan, objek wisata Talaga Bodas berada di kawasan hutan wilayah timur Kabupaten Garut yang pengelolaannya oleh BKSDA.

Wisata alam itu hanya mengunggulkan sebuah danau alami seluas 7 hektare yang dikelilingi pegunungan.

"Wisata talaganya memang menarik ada juga wisata pemandian air panasnya," kata Purwantono.

Ia menyampaikan, wisata alam tersebut banyak dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah terutama saat musim libur atau akhir pekan, Sabtu dan Minggu.

Akses menuju objek wisata itu, kata dia, sudah cukup bagus dan dapat ditempuh oleh kendaraan roda dua maupun empat.

"Saat ini kita juga sedang memperbaiki sarana dan prasarana pendukungnya seperti gazebo, MCK dan kamar ganti," katanya.

Seorang wisatawan lokal, Aef Hendi mengatakan, kagum dengan keindahan objek wisata alam Talaga Bodas yang kondisinya masih asri.

Ia mengaku baru pertama kali mengunjungi objek wisata alam tersebut yang ternyata tempatnya bagus dan mudah di tempuh dari kawasan kota Garut.

"Saya dari Garut baru pertama kali datang ke Talaga Bodas, tempatnya bagus cocok untuk berwisata alam bersama keluarga," katanya.

Objek wisata alam yang berada di kawasan hutan berbatasan Kabupaten Garut dengan Tasikmalaya itu dapat ditempuh kurang dari satu jam dari kawasan perkotaan Garut.

Selain mudah dijangkau, tiket masuk ke objek wisata tersebut cukup murah hanya Rp5 ribu untuk hari biasa dan Rp7.500 untuk hari libur atau Sabtu dan Minggu. 

Pewarta: Feri Purnama

Editor : Sapto HP


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2018