Antarajabar.com - Sejumlah warga keturunan Tionghoa yang  merayakan Hari Raya Imlek 2017 atau Tahun Baru China ke 2568, di Vihara Samudra Bhakti Jalan Kelenteng Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu, memanjatkan doa khusus yakni kedamaian untuk negeri ini.
        
"Tadi berdoa, selain untuk diri sendiri sama keluarga. Saya juga mendoakan agar negeri ini semakin damai. Segala perbedaan yang ada jangan sampai memecah belah negeri ini," kata Fredi Setiawan, usai bersembahyang di vihara tersebut.
        
Fredi yang datang bersama orang tua dan dua orang kakaknya menuturkan dirinya sengaja berdoa di Vihara Samudra Bhakti Kota Bandung saat merayakan Hari Raya Imlek 2017.
        
"Khusus Imlek saja kita ke berdoa di sini, biasanya kalau tidak Imlek saya sama keluarga berdoa di vihara yang ada di kawasan Dago (Kota Bandung)," kata dia.
        
Selain memanjatkan doa untuk kedamaian negeri, ia juga berdoa mengharapkan kemakmuran dan kesejahteraan bagi Kota Bandung, khususnya dan Indonesia, secara umum.
        
"Setiap hari raya keagamaan itu pastinya kita memanjatkan doa-doa terbaik, mulai dari rezeki, kesehatan, termasuk doa untuk kemajuan negara ini," kata Fredi.
        
Doa untuk kedamaian negeri juga diutarakan oleh Emilia, "Semoga masyarakat Indonesia bisa tetap rukun, hidup damai walaupun kita hidup diantara ras, suku dan agama yang berbeda," kata Emilia.
        
Emilia yang datang bersama suami dan anaknya yang berusia empat tahun ini mengaku sedih dengan keadaan negeri ini yang warganya sangat mudah terpancing emosi, terutama di media sosial.
        
"Mudah-mudahan kebahagian imlek tahun ini bisa dirasakan oleh semua pihak, negara kita bisa semakin damai dan masyarakatnya bisa semakin kompak," kata Emilia.
        
Persembahyangan di Vihara Samudra Bhakti Kota Bandung tersebut sudah berlangsung Jumat (27/1) malam dan sejak Sabtu pagi atau sekitar pukul 05.00 WIB, jemaat kembali mendatangi vihara tersebut.
        
Biasanya usai bersembahyang di vihara, mereka berkumpul dengan keluarga dan kerabat, makan bersama dan saling mengucapkan selamat tahun baru, serta membagikan bingkisan atau angpau.

  
    

Pewarta: Ajat Sudrajat

Editor : Sapto HP


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2017