Bandung, (Antarajabar.com) - Produktivitas perolehan medali emas Jawa Barat belum terhadang setelah mengemas tiga emas pada hari kedua laga renang PON XIX/2016 di Kompleks Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Kota Bandung, Kamis.

Dimotori oleh Fadlan Prawira dan Triadi Fauzi, Jabar mengamankan target pada laga olahraga terukur itu.

Fadlan dan Triadi sama sama mengemas emas kedua dan ketiga bagi mereka di kolam renang di kawasan Bandung utara itu.

Emas keempat bagi Jabar dari cabang renang dipersembahkan oleh A Fadlan Prawira pada nomor 1.500 meter gaya bebas putra setelah finis terdepan dengan catatan waktu 16 menit 24,18 detik.

Pada nomor yang baru pertama kali dipertandingkan pada ajang PON tersebut, Fadlan ditempel oleh rekan sedaerahnya Satriio Bagaskara yang mencatat waktu 16 menit 26,53 detik sedangkan perunggu diraih Erick Ahmad Fathoni denngan 16 menit 40,72 detik.

Emas itu merupakan emas kedua bagi Fadlan. Satu keping pertamanya diraih pada Rabu (14/9) dari nomor 200 meter gaya ganti perorangan putra.

Andalan Jabar lainnya Triadi Fauzi juga tak terbendung pada nomor 100 meter gaya kupu-kupu putra yang mencatat waktu tercepat 52,99 detik. Perak nomor itu diraih mantan rekannya yang hengkang ke Jatim, Glenn Victor yang mencatat waktu 53,96 detik dan perunggu diraih Adityastha Rai Wiratsangka 55,58 detik.

Fadlan dan Triadi juga menjadi meraih medali ketiga bagi keduanya setelah meraih emas pada 4x200 meter gaya bebas estafet putra. Medali perak nomor itu diraih tim DKI Jakarta dan perunggu oleh Jawa Tengah.

<iframe width="560" height="315" src="https://www.youtube.com/embed/aYUcDnoJTDg" frameborder="0" allowfullscreen></iframe>

Dengan hasil itu maka Jabar telah mengemas enam medali emas dari kolam renang PON. Sedangkan DKI Jakarta membayangi dengan tiga emas.

Dua emas DKI Jakarta diraih melalui I Gede Siman Sudartawa pada 50 meter gaya punggung dengan waktu tercepat 25,24 detik. Siman mengalahkan Ricky Angga Wijaya Jabar (26,58). Perunggu diraih oleh Glenn Victor (Jatim).

Sofie Komala (DKI) juga meraih emas pertamanya setelah unggul pada nomor 50 meter gaya punggung, perak diraih Isti Kania dan perunggu Tifani Sudarma (Jabar).

Sedangkan dua emas cabang renang lainnya pada nomor 100 meter gaya kupu-kupu diraih oleh Angel Gabriela (Kalimantan Utara) dan 800 meter gaya bebas putri oleh Azzahra Permatahani (Riau). (*)

Pewarta:

Editor : Isyati Putri


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2016