Antarajabar.com - Kepala Kepolisian Daerah Jawa Barat (Jabar) Irjen Pol Bambang Waskito menyatakan pembayaran tarif keluar tol dari Jakarta menuju Palimanan akan dibulatkan sebesar Rp108 ribu untuk meminimalisasi antrean panjang kendaraan akibat lamanya transaksi pembayaran tol tersebut.

"Selama ini pembayaran tol integrasi ke Palimanan itu Rp109.500, memang jumlahnya keriting, bisa menyebabkan antrian," kata Bambang saat Konferensi Pers ke-70 Hari Bhayangkara di Markas Polda Jabar, Bandung, Jumat.

Ia mengatakan pihaknya telah meminta pengelola tol agar dilakukan secara terintegrasi antartol, mulai dari Jakarta hanya mengambil kartu kemudian langsung ke Tol Cipali (Cikopo-Palimanan).

Pembayaran tol sepanjang jalur itu, kata dia, besarannya Rp109.500, oleh pengelola tol akan didiskon dengan dibulatkan sebesar Rp108.000 sehingga transaksi pembayaran dan pengembalian uangnya lebih cepat.

"Pengelola tol mau membulatkan menjadi Rp108 ribu," katanya.

Ia berharap adanya upaya pembulatan tarif tol di Palimanan itu dapat memperlancar arus kendaraan di wilayah Jabar.

"Dengan adanya integrasi seperti itu mudah-mudahan Jabar ini lancar," katanya.

Ia menambahkan pemudik setelah keluar Tol Palimanan akan masuk kembali tol di Brebes, Jawa Tengah.

"Ngambil tiket tol lagi nanti di Brebes, pokoknya Palimanan kesana sudah wilayah Jawa Tengah," katanya.




Pewarta: Feri P

Editor : Sapto HP


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2016