Dalam peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia (RI), Kota Bogor menggelar doa bersama lintas agama di Tugu Kujang yang juga merupakan rangkaian kegiatan Festival Merah Putih (FMP).

Doa bersama lintas agama ini dihadiri Forkopimda Kota Bogor beserta enam pemuka agama yang memimpin doa dari agama masing-masing yaitu Hindu, Islam, Konghucu, Kristen, Budha, dan Katolik.

Penjabat (Pj) Wali Kota Bogor Hery Antasari di Kota Bogor, Jawa Barat, Sabtu, mengatakan doa bersama lintas agama ini merupakan ikhtiar bersama untuk kedamaian Bangsa Indonesia, keselarasan dalam beragama, dan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Serta memastikan terawatnya kerukunan umat beragama di Kota Bogor dan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai ini,” kata Hery.

Ia menyebutkan pada kegiatan ini seluruh tokoh dari berbagai lintas agama berkumpul dan berdoa bersama sebagai upaya mengetuk pintu langit dengan harapan diturunkannya pertolongan.

 

Pewarta: Shabrina Zakaria

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024