Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Kamis tergelincir menjelang pengumuman inflasi domestik Juli 2024 hari ini.
 
Pada awal perdagangan Kamis pagi, rupiah turun tipis dua poin atau 0,01 persen menjadi Rp16.262 per dolar AS dari sebelumnya sebesar Rp16.260 per dolar AS.
 
"Hari ini, Badan Pusat Statistik akan merilis data Indeks Harga Konsumen (IHK) bulan Juli," kata Kepala Ekonom Bank Permata Josua Pardede saat dihubungi ANTARA di Jakarta, Kamis.
 
Josua memperkirakan IHK bulanan akan kembali mengalami deflasi sebesar -0,07 persen month on month (mom), atau setara dengan 2,24 persen year on year (yoy).
 
Dari sisi eksternal, nada dovish dari Gubernur bank sentral Amerika Serikat (AS) atau The Fed, Jerome Powell, menegaskan probabilitas yang lebih tinggi untuk penurunan suku bunga pada Komite Pasar Terbuka Federal AS (FOMC) September 2024.
 
Pada rapat FOMC Juli 2024, The Fed sesuai perkiraan mempertahankan suku bunga acuan Fed Funds Rate (FFR) pada level 5,25 persen sampai dengan 5,50 persen.
 
Powell menyatakan bahwa perkembangan disinflasi di AS membaik dari tahun sebelumnya, terutama karena pelonggaran pasar tenaga kerja. Powell bahkan mengatakan bahwa Fed berpotensi memangkas FFR pada rapat FOMC September jika data-data ekonomi AS terus sejalan dengan ekspektasi Fed.
 
 
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Rupiah tergelincir jelang pengumuman inflasi domestik Juli 2024

Pewarta: Martha Herlinawati Simanjuntak

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024