Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Pusat menetapkan Kabupaten Bogor, Jawa Barat, sebagai tuan rumah pencanangan Gerakan Tanam Cabai (Gertam Cabai) Serentak se-Indonesia.
Penjabat Ketua TP PKK Kabupaten Bogor Siti Chomzah di Cibinong, Bogor, Selasa, menjelaskan pencanangan Gerakan Gertam Cabai sekaligus kegiatan peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52 tingkat nasional ini akan berlangsung pada 4 Maret 2024.
Siti menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk memasyarakatkan gerakan tanam cabai kepada masyarakat. Karena, cabai menjadi salah satu komoditas yang kerap berdampak pada terjadinya inflasi setiap tahun.
"Terima kasih kepada Ketua Umum TP PKK Pusat yang sudah memilih Kabupaten Bogor sebagai tuan rumah pencanangan Gertam Cabai yang dirangkaikan dengan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52," kata Siti.
Siti menerangkan bahwa pada kegiatan pencanangan Gertam Cabai akan dikemas bersamaan dengan gerakan pangan murah, kampanye stop boros pangan, serta beberapa kegiatan lainnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024
Penjabat Ketua TP PKK Kabupaten Bogor Siti Chomzah di Cibinong, Bogor, Selasa, menjelaskan pencanangan Gerakan Gertam Cabai sekaligus kegiatan peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52 tingkat nasional ini akan berlangsung pada 4 Maret 2024.
Siti menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk memasyarakatkan gerakan tanam cabai kepada masyarakat. Karena, cabai menjadi salah satu komoditas yang kerap berdampak pada terjadinya inflasi setiap tahun.
"Terima kasih kepada Ketua Umum TP PKK Pusat yang sudah memilih Kabupaten Bogor sebagai tuan rumah pencanangan Gertam Cabai yang dirangkaikan dengan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52," kata Siti.
Siti menerangkan bahwa pada kegiatan pencanangan Gertam Cabai akan dikemas bersamaan dengan gerakan pangan murah, kampanye stop boros pangan, serta beberapa kegiatan lainnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024