Sejumlah informasi penting dan menarik mewarnai pemberitaan ekonomi sepekan, di antaranya Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto terkait pernyataan Presiden Joko Widodo boleh ikut kampanye, hingga polemik pajak hiburan.

Soal presiden boleh kampanye, Airlangga: Itu adalah hak konstitusional

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan bahwa apa yang disampaikan Presiden Joko Widodo soal presiden boleh ikut kampanye, merupakan hak konstitusional.

Baca selengkapnya di sini


Airlangga tekankan pengusaha hiburan bisa dapatkan insentif pajak

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, pengusaha hiburan bisa mendapatkan insentif yang dapat membuat mereka tidak perlu membayar pajak sebesar 40-75 persen.

Baca selengkapnya di sini

Asosiasi dan pengusaha temui Menko Luhut bahas penundaan pajak hiburan

Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI) dan para pengusaha industri hiburan mengunjungi kantor Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) di Jakarta untuk bertemu dengan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan pada Jumat.

Baca selengkapnya di sini

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Sepekan, Presiden boleh kampanye hingga tunda pajak hiburan

Pewarta: Adimas Raditya Fahky P

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024