Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) H Muhaimin Iskandar mengatakan Syarif Hidayatullah atau dikenal dengan Sunan Gunung Jati, merupakan contoh sosok ulama sekaligus raja, yang berhasil menyebarkan agama Islam.

"Beliau adalah pembawa Islam, dakwah dan membangun negara. Keberhasilan beliau telah menyatukan ajaran Islam dengan tradisi dan budaya lokal setempat, sehingga tidak pernah ada benturan antara ajaran Islam dan ajaran atau tradisi budaya lokal," katanya setelah ziarah di makam Sunan Gunung Jati, Cirebon, Jawa Barat, Jumat.

Dia menjelaskan, berbaurnya ajaran Islam dan budaya lokal tanpa kekerasan merupakan asimilasi yang sukses, sehingga terbentuklah Islam Indonesia yang damai dan ramah, yang disebut rahmatan lil alamin atau orang menyebut Islam Nusantara.

Muhaimin menyatakan para wali telah membangun pondasi untuk seluruh anak bangsa, sehingga para generasi penerus saat ini, seharusnya bahu membahu, untuk melanjutkan persatuan dalam pembangunan.

Selain napak tilas dan ziarah makam Sunan Gunung Jati, PKB juga menggelar sejumlah bakti sosial di sekitar kompleks makam, diantaranya pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis hingga pembagian bantuan sembako.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ketum PKB: Sunan Gunung Jati sosok ulama sekaligus raja

Pewarta: Fauzi

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023