Klub Liga 1 Indonesia Persib Bandung memperpanjang kontrak dua pemain muda asal Cianjur yaitu Kakang Rudianto dan Robi Darwis hingga 2026.
Persib Bandung, dikutip dari laman resmi klub, Selasa memperpanjang kontrak Kakang dan Robi setelah keduanya memiliki kontribusi positif pada skuad asuhan Luis Milla musim lalu.
Kakang yang musim ini akan menjadi tahun keempatnya berseragam Persib Bandung di setiap tahunnya menunjukkan perkembangan sehingga manajemen memperpanjang kontrak pemain muda tersebut.
Kembali mendapatkan kepercayaan membela Persib Bandung, Kakang mengatakan dirinya siap untuk memberikan kontribusi terbaik untuk skuad Maung Bandung ke depannya.
Selain itu, pemain jebolan Diklat Persib itu akan mencoba menjalankan instruksi pelatih dengan baik dalam latihan maupun ketika bertanding.
Senada dengan Kakang, Robi mengatakan dirinya memiliki ambisi besar setelah kini memasuki musim keduanya bersama Persib Bandung.
Pemain kelahiran 2 Agustus 2003 itu menambahkan, dirinya enggan berpuas diri dengan pencapaian sejauh ini karena perjalanannya masih panjang serta ada harapannya yang belum terwujud.
"Tentu saja, saya harus kerja keras lagi. Saya akan berusaha berkontribusi lebih. Apalagi saya punya harapan bisa berprestasi bersama tim. Itu yang ingin saya capai untuk membalas kepercayaan ini (perpanjangan kontrak)," terang Robi.
Diketahui pada musim lalu, Kakang mampu menorehkan 11 pertandingan dan 702 menit bermain, sedangkan Robi mencatatkan 17 penampilan dengan 1001 menit bermain serta menyumbangkan masing-masing satu gol dan assist.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Persib Bandung perpanjang kontrak dua pemain muda asal Cianjur
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023
Persib Bandung, dikutip dari laman resmi klub, Selasa memperpanjang kontrak Kakang dan Robi setelah keduanya memiliki kontribusi positif pada skuad asuhan Luis Milla musim lalu.
Kakang yang musim ini akan menjadi tahun keempatnya berseragam Persib Bandung di setiap tahunnya menunjukkan perkembangan sehingga manajemen memperpanjang kontrak pemain muda tersebut.
Kembali mendapatkan kepercayaan membela Persib Bandung, Kakang mengatakan dirinya siap untuk memberikan kontribusi terbaik untuk skuad Maung Bandung ke depannya.
Selain itu, pemain jebolan Diklat Persib itu akan mencoba menjalankan instruksi pelatih dengan baik dalam latihan maupun ketika bertanding.
Senada dengan Kakang, Robi mengatakan dirinya memiliki ambisi besar setelah kini memasuki musim keduanya bersama Persib Bandung.
Pemain kelahiran 2 Agustus 2003 itu menambahkan, dirinya enggan berpuas diri dengan pencapaian sejauh ini karena perjalanannya masih panjang serta ada harapannya yang belum terwujud.
"Tentu saja, saya harus kerja keras lagi. Saya akan berusaha berkontribusi lebih. Apalagi saya punya harapan bisa berprestasi bersama tim. Itu yang ingin saya capai untuk membalas kepercayaan ini (perpanjangan kontrak)," terang Robi.
Diketahui pada musim lalu, Kakang mampu menorehkan 11 pertandingan dan 702 menit bermain, sedangkan Robi mencatatkan 17 penampilan dengan 1001 menit bermain serta menyumbangkan masing-masing satu gol dan assist.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Persib Bandung perpanjang kontrak dua pemain muda asal Cianjur
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023