Pemerintah Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, melakukan asesmen dan menyalurkan bantuan kebutuhan dasar dan perbaikan rumah warga yang terdampak bencana alam angin kencang di Kecamatan Purbaratu.

"Kami sudah sampaikan ke dinas teknis, juga rekomendasikan ke Baznas untuk mendapatkan bantuan," kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tasikmalaya Ucu Anwar melalui telepon seluler di Tasikmalaya, Sabtu.

Ia menuturkan jajaran pemerintah daerah sudah melakukan pemeriksaan langsung terkait kondisi kerusakan rumah warga yang rusak diterjang angin kencang dan tertimpa pohon yang tumbang di Purbaratu, Jumat (27/1).

Hasil peninjauan di lapangan, kata dia, hanya kerusakan ringan, sedang, dan tidak ada korban jiwa, untuk selanjutnya pemerintah daerah akan memberikan bantuan perbaikan rumah, juga sudah menyalurkan bantuan kebutuhan dasar dan terpal.

"BPBD sudah melakukan asesmen serta memberikan bantuan kebutuhan dasar dan terpal," katanya.

Penjabat Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah menyatakan laporan di lapangan ada tujuh rumah yang terdampak angin kencang, dan empat pohon tumbang menimpa rumah warga.

"Ada tujuh rumah yang rusak yang terdampak, terus kemudian ada empat pohon tumbang rata-rata rumah rusak bagian atapnya, ada beberapa yang cukup parah," katanya.
Ia menyampaikan masyarakat Kota Tasikmalaya, khususnya di Kecamatan Purbaratu agar meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai ancaman bencana alam, termasuk potensi bencana angin kencang yang sewaktu-waktu bisa terjadi kembali.

Daerah Purbaratu, kata dia, berdasarkan catatan sudah sering diterjang angin kencang, kondisi tersebut karena daerahnya datar, tidak ada perbukitan yang bisa menghalangi angin.

"Purbarutau ini daerahnya landai, sehingga angin itu tidak terhalang oleh bukti-bukit, sehingga angin cukup kencang, Purbartu termasuk sering terjadi bencana," katanya.


 

Pewarta: Feri Purnama

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023