Warga Kota Cirebon, Jawa Barat, Erwan (50) mengaku senang ketika melihat Presiden Joko Widodo secara langsung, dan rela jatuh untuk mendapatkan kaus dari Kepala Negara.
"Saya sampai terjatuh untuk mendapatkan kaus ini," kata Erwan di Cirebon, Rabu, sambil menunjukkan kaus hitam dari Presiden Jokowi.
Erwan mengaku bangga bisa mendapatkan kaus yang dibagikan oleh Presiden Jokowi saat melakukan kunjungan kerja di Pasar Harjamukti, Kota Cirebon.
Menurutnya, kaos tersebut akan ia simpan dengan rapi, karena itu merupakan pemberian langsung dari Presiden Jokowi dan untuk mendapatkannya tidaklah mudah.
Ia mengaku gembira mendapatkannya karena tidak semua orang bisa mendapatkan kaus langsung dari tangan Presiden.
"Kaus ini akan saya rawat karena mendapatkannya dari Pak Presiden," ujarnya.
Sementara warga lainnya Yuyun juga mengaku senang melihat secara langsung Presiden Jokowi, bahkan ia mendapatkan kaus yang bergambar Presiden dan bertuliskan Jokowi.
"Senang bisa melihat langsung dan mendapatkan kaus ini," katanya.
Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja di Kota Cirebon dan Kabupaten Cirebon. Kunjungan Kepala Negara itu untuk memberikan bantuan kepada para pedagang dan nelayan.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2022
"Saya sampai terjatuh untuk mendapatkan kaus ini," kata Erwan di Cirebon, Rabu, sambil menunjukkan kaus hitam dari Presiden Jokowi.
Erwan mengaku bangga bisa mendapatkan kaus yang dibagikan oleh Presiden Jokowi saat melakukan kunjungan kerja di Pasar Harjamukti, Kota Cirebon.
Menurutnya, kaos tersebut akan ia simpan dengan rapi, karena itu merupakan pemberian langsung dari Presiden Jokowi dan untuk mendapatkannya tidaklah mudah.
Ia mengaku gembira mendapatkannya karena tidak semua orang bisa mendapatkan kaus langsung dari tangan Presiden.
"Kaus ini akan saya rawat karena mendapatkannya dari Pak Presiden," ujarnya.
Sementara warga lainnya Yuyun juga mengaku senang melihat secara langsung Presiden Jokowi, bahkan ia mendapatkan kaus yang bergambar Presiden dan bertuliskan Jokowi.
"Senang bisa melihat langsung dan mendapatkan kaus ini," katanya.
Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja di Kota Cirebon dan Kabupaten Cirebon. Kunjungan Kepala Negara itu untuk memberikan bantuan kepada para pedagang dan nelayan.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2022