Olivier Giroud kembali tampil gemilang saat membawa Chelsea naik ke puncak klasemen setelah bangkit membalikkan keadaan dan mengalahkan Leeds United 3-1 dalam laga pekan ke-11 Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, Sabtu waktu setempat (Minggu WIB).
Giroud, yang tengah pekan lalu memborong empat gol kemenangan Chelsea atas Sevilla di Liga Champions, mendapat hadiah berupa kepercayaan dari Frank Lampard untuk pertama kalinya turun sejak awal di pertandingan Liga Inggris musim ini.
Momen itu sempat dirusak oleh mantan pemain Chelsea, Patrick Bamford, yang membawa Leeds memimpin saat pertandingan baru berlangsung empat menit. Ia memperdaya kiper Edouard Mendy sebelum melesakkan bola ke gawang tak bertuan.
Peluang Chelsea untuk segera membalas lima menit kemudian lewat Timo Werner membentur mistar gawang, sebelum giliran kesempatan Leeds dari Ezgjan Alioski yang menghantam tiang gawang.
Pada menit ke-27, Giroud membayar lunas kepercayaan Lampard dengan mencetak gol untuk membawa Chelsea menyamakan kedudukan ketika ia berlari ke area tiang dekat demi membelokkan umpan tarik Reece James melewati kiper Illan Meslier.
Gol itu membuat Giroud menyamai rekor selalu mencetak gol saat diturunkan sejak awal dalam enam pertandingan Liga Inggris beruntun, yang sebelumnya dimiliki Jimmy Floyd Hasselbaink pada Oktober 2001.
Kontribusi Giroud diikuti kerja keras pemain-pemain The Blues lainnya hingga akhirnya pada menit ke-61 Kurt Zouma berhasil membawa tuan rumah berbalik memimpin dengan tandukannya menyambut sepak pojok Mason Mount.
Kemenangan Chelsea dilengkapi menjadi 3-1 oleh Christian Pulisic pada menit ketiga injury time ketika ia menyontek umpan silang dari Werner.
Sayangnya kemenangan Chelsea kembali diwarnai kekhawatiran soal kebugaran pemainnya, sebab Hakim Ziyech hanya merumput setengah jam sebelum ditarik keluar karena cedera dan digantikan Pulisic.
Kemenangan atas Leeds membuat Chelsea naik ke puncak klasemen dengan koleksi 22 poin, unggul satu poin di atas Tottenham Hotspur dan Liverpool yang sama-sama baru main Minggu malam ini.
Sedangkan Leeds (14) turun ke urutan ke-13 dan terancam bisa melorot lebih jauh lagi tergantung hasil pertandingan lain, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.
Chelsea yang saat ini memiliki catatan nirkalah dalam sembilan pertandingan beruntun bakal berusaha memperpanjang tren itu saat bertandang ke markas Everton pada Sabtu (12/12) pekan depan, tetapi empat hari sebelumnya mereka akan lebih dulu bertandang ke Krasnodar menutup fase grup Liga Champions.
Sementara Leeds bakal berusaha kembali ke jalur kemenangan lagi saat menjamu West Ham United di Elland Road pada Jumat (11/12).
Baca juga: MU libas West Ham, Pogba cetak gol perdananya musim ini
Baca juga: Manchester City bungkam Fulham, terobos empat besar klasemen
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020
Giroud, yang tengah pekan lalu memborong empat gol kemenangan Chelsea atas Sevilla di Liga Champions, mendapat hadiah berupa kepercayaan dari Frank Lampard untuk pertama kalinya turun sejak awal di pertandingan Liga Inggris musim ini.
Momen itu sempat dirusak oleh mantan pemain Chelsea, Patrick Bamford, yang membawa Leeds memimpin saat pertandingan baru berlangsung empat menit. Ia memperdaya kiper Edouard Mendy sebelum melesakkan bola ke gawang tak bertuan.
Peluang Chelsea untuk segera membalas lima menit kemudian lewat Timo Werner membentur mistar gawang, sebelum giliran kesempatan Leeds dari Ezgjan Alioski yang menghantam tiang gawang.
Pada menit ke-27, Giroud membayar lunas kepercayaan Lampard dengan mencetak gol untuk membawa Chelsea menyamakan kedudukan ketika ia berlari ke area tiang dekat demi membelokkan umpan tarik Reece James melewati kiper Illan Meslier.
Gol itu membuat Giroud menyamai rekor selalu mencetak gol saat diturunkan sejak awal dalam enam pertandingan Liga Inggris beruntun, yang sebelumnya dimiliki Jimmy Floyd Hasselbaink pada Oktober 2001.
Kontribusi Giroud diikuti kerja keras pemain-pemain The Blues lainnya hingga akhirnya pada menit ke-61 Kurt Zouma berhasil membawa tuan rumah berbalik memimpin dengan tandukannya menyambut sepak pojok Mason Mount.
Kemenangan Chelsea dilengkapi menjadi 3-1 oleh Christian Pulisic pada menit ketiga injury time ketika ia menyontek umpan silang dari Werner.
Sayangnya kemenangan Chelsea kembali diwarnai kekhawatiran soal kebugaran pemainnya, sebab Hakim Ziyech hanya merumput setengah jam sebelum ditarik keluar karena cedera dan digantikan Pulisic.
Kemenangan atas Leeds membuat Chelsea naik ke puncak klasemen dengan koleksi 22 poin, unggul satu poin di atas Tottenham Hotspur dan Liverpool yang sama-sama baru main Minggu malam ini.
Sedangkan Leeds (14) turun ke urutan ke-13 dan terancam bisa melorot lebih jauh lagi tergantung hasil pertandingan lain, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.
Chelsea yang saat ini memiliki catatan nirkalah dalam sembilan pertandingan beruntun bakal berusaha memperpanjang tren itu saat bertandang ke markas Everton pada Sabtu (12/12) pekan depan, tetapi empat hari sebelumnya mereka akan lebih dulu bertandang ke Krasnodar menutup fase grup Liga Champions.
Sementara Leeds bakal berusaha kembali ke jalur kemenangan lagi saat menjamu West Ham United di Elland Road pada Jumat (11/12).
Baca juga: MU libas West Ham, Pogba cetak gol perdananya musim ini
Baca juga: Manchester City bungkam Fulham, terobos empat besar klasemen
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020