Penyelenggara jasa angkutan penumpang dan barang dengan bus, DAMRI, sekarang telah resmi untuk melayani rute perjalanan dari Jakarta (Blok M) ke Bandung. Perjalanan ini tersedia untuk pulang-pergi.
"Pergi ke Bandung dari Jakarta semakin mudah karena mulai hari ini DAMRI resmi membuka trayek baru Jakarta (Blok M Square) – Bandung (Festival Citylink dan Kebon Kawung) pulang pergi," kata Direktur Komersial dan Pengembangan Bisnis, Sandry Pasambuna melalui keterangannya, Selasa.
Layanan tersebut beroperasi setiap hari terjadwal dari Blok M Square - Bandung pukul 07.00 WIB dan 17.00 WIB. Sedangkan dari Bandung - Blok M Square pukul 08.00 WIB dan 18.00 WIB dengan menggunakan armada HiAce.
Pada tahap awal pengoperasian trayek baru ini, DAMRI memberikan tarif promo sebesar Rp100 ribu.
Sementara itu, Sandry meyakinkan bahwa DAMRI hadir dengan armada bus sehat yang memberikan pelayanan terbaik dengan mengutamakan 4K yaitu Keselamatan, Keamanan, Kenyamanan dan Kesehatan Penumpang & Pramudi yang dituangkan dalam Standar Operasional Prosedur (SOP).
Bus dilengkapi dengan protokol kesehatan untuk mengurangi penyebaran virus COVID-19 di antaranya penyemprotan desinfektan, penerapan physical distancing, didukung dengan pengecekan suhu tubuh, penyediaan hand sanitizer dan tempat cuci tangan, serta penggunaan alat pelindung diri kepada petugas di lapangan dan awak kendaraan.
Dalam memudahkan pelanggan untuk mendapatkan tiket layanan ini, dapat mengakses langsung melalui DAMRI Apps atau www.tiket.damri.co.id.
Baca juga: Kemarin, 80 situs pialang diblokir hingga Damri Soetta berhenti operasi
Baca juga: Naik bis Damri, bisa beli tiket melalui aplikasi online
Baca juga: Belasan bangkai bus Damri di Bandung hangus terbakar
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020
"Pergi ke Bandung dari Jakarta semakin mudah karena mulai hari ini DAMRI resmi membuka trayek baru Jakarta (Blok M Square) – Bandung (Festival Citylink dan Kebon Kawung) pulang pergi," kata Direktur Komersial dan Pengembangan Bisnis, Sandry Pasambuna melalui keterangannya, Selasa.
Layanan tersebut beroperasi setiap hari terjadwal dari Blok M Square - Bandung pukul 07.00 WIB dan 17.00 WIB. Sedangkan dari Bandung - Blok M Square pukul 08.00 WIB dan 18.00 WIB dengan menggunakan armada HiAce.
Pada tahap awal pengoperasian trayek baru ini, DAMRI memberikan tarif promo sebesar Rp100 ribu.
Sementara itu, Sandry meyakinkan bahwa DAMRI hadir dengan armada bus sehat yang memberikan pelayanan terbaik dengan mengutamakan 4K yaitu Keselamatan, Keamanan, Kenyamanan dan Kesehatan Penumpang & Pramudi yang dituangkan dalam Standar Operasional Prosedur (SOP).
Bus dilengkapi dengan protokol kesehatan untuk mengurangi penyebaran virus COVID-19 di antaranya penyemprotan desinfektan, penerapan physical distancing, didukung dengan pengecekan suhu tubuh, penyediaan hand sanitizer dan tempat cuci tangan, serta penggunaan alat pelindung diri kepada petugas di lapangan dan awak kendaraan.
Dalam memudahkan pelanggan untuk mendapatkan tiket layanan ini, dapat mengakses langsung melalui DAMRI Apps atau www.tiket.damri.co.id.
Baca juga: Kemarin, 80 situs pialang diblokir hingga Damri Soetta berhenti operasi
Baca juga: Naik bis Damri, bisa beli tiket melalui aplikasi online
Baca juga: Belasan bangkai bus Damri di Bandung hangus terbakar
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020