Kasus terkonfirmasi positif virus corona baru atau COVID-19 di Kota Cirebon Provinsi Jawa Barat kembali bertambah dua orang setelah beberapa hari sempat dinyatakan nihil kasus.

"Dua orang yang dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19 merupakan pasangan suami istri," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon Edy Sugiharto di Cirebon, Rabu.

Dia mengatakan dua tambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 tersebut yaitu pasangan suami istri yang baru datang dari daerah episentrum.

Dari keterangan yang bersangkutan, keduanya menjenguk anaknya di daerah Bekasi dan setelah pulang mengalami gejala klinis.

"Keduanya dari Bekasi menjenguk anaknya dan sekarang dirawat di RS Pertamina," ujarnya.

Di Kota Cirebon lanjut Edy, kasus terkonfirmasi positif COVID-19 semua menjadi 12 orang dengan perincian dua meninggal dunia, delapan sembuh dan dua orang masih dalam perawatan.

Kemudian untuk pasien dalam pengawasan (PDP) secara keseluruhan terdapat 12 orang, dua meninggal dunia, delapan sembuh dan dua masih dirawat.

Sebelumnya pada Jumat (12/6) Kota Cirebon tercatat sempat nihil kasus COVID-19 setelah dua orang secara bersamaan dinyatakan sembuh.

Namun setelah lima hari nihil, Kota Cirebon kembali menambah kasus positif COVID-19 dari pasangan suami istri yang datang dari daerah episentrum.

Baca juga: Kota Cirebon dilaporkan nihil kasus COVID-19

Baca juga: Wali Kota Cirebon minta semua warga patuhi aturan PSBB

Baca juga: Pemkot Cirebon optimistis sektor pariwisata cepat pulih

Pewarta: Khaerul Izan

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020