Tinggi muka air (TMA) di Bendung Katulampa, Kota Bogor  mengalami kenaikan dari kondisi normal menjadi 50 sentimeter (cm) atau siaga IV setelah hujan mengguyur  Kota Bogor dan sekitarnya pada Jumat (29/5) sejak pukul 15:20 WIB.

Petugas Jaga Bendung Katulampa, Achmad Aliyudin, melalui telepon selulernya di Kota Bogor, membenarkan hal itu, awalnya kondisi TMA di Bendung Katulampa sampai dengan pukul 17:00 WIB masih normal yakni 30 cm.

Namun, sekitar 15 menit kemudian, pada pukul 17:15 WIB, TMA di Bendung Katulampa sudah naik menjadi 50 cm atau siaga IV.

Baca juga: TMA Bendung Katulampa Bogor siaga III

Hujan deras disertai angin juga dilaporkan menyebabkan pohon tumbang di Jalan Raya Pajajaran, dekat restoran Bakso Atom, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor.

Baca juga: Bendung Katulampa Bogor jadi siaga III
 

Pewarta: Riza Harahap

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020