Bandung, 16/3 (ANTARA) - Puluhan aktivitis Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Jawa Barat, berunjuk rasa di depan pintu masuk ITB Jalan Ganesha Bandung, Rabu, menuntut Menteri Kehutanan mencabut izin PT GRPP sebagai pengelola Taman Wisata Alam Gunung Tanhkuban Parahu.
Walhi Jawa Barat, sengaja melakukan aksi demonstrasi di depan kampus ITB karena sebelumnya dijadwalkan Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan akan memberi kuliah umum kepada mahasiswa ITB, di Aula Barat hari ini sekitar pukul 09.00 WIB, namun Menhut tidak jadi datang ke ITB.
Dalam orasinya, pengunjuk rasa menilai PT Graha Rani Putra Persada (GRPP) sejak 2009 hingga saat ini telah membuat marah elemen masyarakat di Jawa Barat dengan sikap arogansi yang ditunjukkan kepada masyarakat dan kelompok-kelompok peduli lingkungan.
"Dalam waktu tersebut itu pula PT GRPP selalu melakukan provokasi dan intimidasi sehingga menimbulkan pro kontra dan telah banyak terjadi konflik horisontal antara masyarakat dengan dua lembaga kehutanan di Jabar," ujar Koordinator Aksi Walhi Jawa Barat Denny Kurniawan.
Pihaknya menambahkan, adanya SK Menhut No.576/menhut-II/2010 tentang perubahan atas SK Menhut No.306/menhut-II/2009 pada bulan Mei 2009, tidak berpengaruh apapun terhadap arogansi PT GRPP selaku pengelola TWA Tangkuban Parahu.
"Oleh karena itu, jika Menhut ingin menyelematkan alam di sekitar Tangkuban Parahu, maka kami minta izin PT GRPP selaku pengelola TWA Tangkuban Parahu dicabut," ujar Denny.
Selain itu, dalam aksinya massa juga menuntut agar pemerintah mengusut tuntas mafia perizinan yang telah dikeluarkan oleh Kementerian Kehutanan kepada PT GRPP.
Ajat S