Antarajabar.com - PT Rajawali Nusantara Indonesia anak perusahaan PT PG Rajawali II, membagikan 3.000 paket sembako untuk warga di Kabupaten Cirebon dan Indramayu sebagai bagian dari program "BUMN Hadir Untuk Negeri".
       
Dirut RNI B. Didik Prasetyo saat menghadiri pembagian paket sembako di wilayah kerja PG Sindanglaut, Desa Sidomulyo, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon, Rabu (21/6) mengatakan pembagian sembako diharapkan memberi manfaat bagi masyarakat di sekitar pabrik gula wilayah kerja RNI Group.
       
Kegiatan bantuan sembako bagi masyarakat di sekitar pabrik gula RNI ini diharapkan dapat mempererat hubungan baik antara perusahaan dan masyarakat.
       
"Dengan sinergi dan dukungan dari masyarakat, kinerja pabrik gula RNI diharapkan semakin baik," kata Didik melalui keterangan tertulis yang diterima Antara di Jakarta, Kamis.
       
Didik mengatakan RNI telah beberapa kali melaksanakan pembagian sembako pada Ramadhan tahun ini di wilayah kerja anak perusahaan RNI dengan jumlah paket sebanyak 1.000 sampai dengan 3.000 paket.
       
Menurut dia, masyarakat sangat membutuhkan pasokan sembako terutama di saat sejumlah harga bahan pokok mulai meningkat menjelang Hari Raya Idul Fitri.
       
Acara yang dilaksanakan di pelataran Masjid Baitul Sholohin, Astanajapura, Kabupaten Cirebon tersebut dipadati ratusan warga yang telah datang sejak pagi hari.
       
Warga yang telah medapatkan kupon dapat menukarkannya dengan satu paket sembako yang terdiri dari beras 5 kg, gula pasir 1 kg, minyak goreng 1 liter, sirup botol, dan mie instan.
       
Salah seorang warga, Edah (55), mengaku senang mendapat bantuan paket sembako menjelang hari raya Idul Fitri. Hal tersebut, tuturnya, sangat membantu warga sekitar.
       
Sebelumnya, RNI membagikan 1.500 bingkisan berupa paket sembako sebagai bagian dari program "Bingkisan Ramadhan BUMN Hadir untuk Negeri 2017" secara serentak oleh 31 BUMN di 40 titik di wilayah Semarang dan Surabaya.
       
Sebanyak 60 ribu paket disebar secara merata dengan pembagian 30 ribu paket di Semarang dan 30 ribu paket disebar di Surabaya.
       
Pada 11 Juni 2017, Kementerian BUMN melalui 14 BUMN juga telah melaksanakan pembagian 200 ribu paket sembako di 200 titik di wilayah Jabodetabek dan Serang.

 

Pewarta:

Editor : Irawan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2017