Antarajabar.com - Sebanyak 1.241 peserta berpartisipasi dalam turnamen bulu tangkis Walikota Terbuka 2017 yang diselenggarakan Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kota Cirebon, Jawa Barat.
       
"Turnamen ini bisa memperbaiki peringkat dan menambah nilai para atlet yang ikut berpartisipasi pada Walikota Open 2017," kata Ketua Umum PBSI Kota Cirebon, Asep Dedi di Cirebon, Jabar, Jumat.
       
Dia menuturkan kejuaraan yang dihelat di Kota Cirebon ini, selain menambah nilai bagi para peserta, juga merupakan ajang yang akbar bagi para pebulu tangkis.
       
Meskipun dikemas dengan istilah Walikota Open, namun ini bersekala nasional dan di Jawa Barat baru di Cirebon yang bisa menggelarnya.
       
"Secara Nasional itu ada enam tempat yang ditunjuk PBSI Pusat untuk menggelar ajang ini dan Cirebon alhamdulillah masuk didalamnya," tuturnya.
       
Asep melanjutkan kejuaran yang diikuti oleh 1.241 peserta ini merebutkan total hadiah Rp200 juta dan melaksanakan pertandingan sebanyak 848.
       
Sementara itu Sekretaris Umum PBSI Kota Cirebon, Nasri Yusuf menambahkan kejuaraan ini nantinya akan di kelompokan menjadi empat yaitu, Pemula Putra-Putri: Tunggal usia dibawah 15 tahun atau kelahiran tahun 2003.
       
Remaja Putra-Putri: Tunggal, Ganda dan Ganda Campuran usia dibawah 17 tahun atau kelahiran tahun 2001, Taruna Putra-Putri: Tunggal, Ganda dan Ganda Campuran usia dibawah 19 tahun atau kelahiran tahun 1999.
       
"Kemudian Dewasa Putra-Putri yaitu Tunggal, Ganda dan Ganda Campuran atau usia bebas," tambahnya
    

Pewarta: khaerul Izan

Editor : Sapto HP


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2017