Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan Senin berpeluang melemah karena ada kemungkinan kenaikan suku bunga acuan Amerika Serikat (AS) atau Fed Funds Rate (FFR) pada 2024.

Pada awal perdagangan pagi, rupiah dibuka tergelincir 31 poin atau 0,19 persen menjadi Rp16.026 per dolar AS dari sebelumnya sebesar Rp15.995 per dolar AS.

"Rupiah masih mungkin dalam tekanan terhadap dollar AS hari ini karena hasil notulen rapat moneter bank sentral AS yang dirilis pekan lalu menunjukkan bahwa pejabat The Fed ternyata masih membuka opsi kenaikan suku bunga acuan tahun ini bila inflasi AS menunjukkan kenaikan lagi," kata pengamat pasar uang Ariston Tjendra kepada ANTARA di Jakarta.





Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Rupiah berpotensi melemah karena kemungkinan suku bunga AS naik

Pewarta: Martha Herlinawati Simanjuntak

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024