Antarajawabarat.com,10/12 - Para pemain tim juara Liga Super Indonesia (LSI) 2014, Persib Bandung berangkat ke Tanah Suci Mekah untuk menjalankan ibadah umrah, Rabu.

"Tim berangkat pagi ini dari Bandung, mereka terbang siang ini dari Cengkareng (Bandara Soekarno Hatta)," kata Manajer Persib Bandung H Umuh Muhtar.

Rombongan tim "Maung Bandung" berangkat dengan 38 orang pemain dan official. Beberapa pemain bahkan membawa istri masing-masing dalam perjalanan ibadahnya itu.

Sedangkan pelatih Jajang Nurjaman dan asisten pelatih Herrie Setiawan tidak berangkat dalam rombongan itu. Termasuk pula pemain muda Ridiana dan M Nasir yang mengikuti seleksi Timnas U-23.

"Semuanya ada 38 orang yang berangkat ke Tanah Suci, beberapa pemain muda memang ikut seleksi Timnas U-23," kata Umuh.

Kesempatan umrah itu merupakan salah satu bonus dari Tim Persib kepada para pemain atas keberhasilan mereka menjuarai Liga Super Indonesia (LSI) 2014. Bonus itu sudah dijanjikan oleh Manajer Persib itu sejak jauh-jauh hari ketika kompetisi masih di paruh perjalanan.

"Kita sudah rencanakan, bila Persib juara tahun ini maka akan dibawa umroh, dan Alhamdulillah kini saatnya mereka berangkat," katanya.

Sedangkan bagi pemain dan anggota tim yang tidak berangkat, termasuk pemain yang non muslim, menurut Umuh pihaknya sudah memberikan hadiah kepada mereka.

"Pokoknya kebahagiaan sama kita bagi, termasuk hadiah bagi yang tidak berangkat," katanya.

Sementara itu untuk prosesi Umrah itu, tim Persib libur hingga 20 Desember 2014, dan kembali menjalani latihan pada 22 Desember.***3***

Syarif A

Pewarta:

Editor : Irawan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2014