Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi bahagia sekali setelah membawa tim asuhannya menjuarai Liga Italia musim ini dengan mengalahkan AC Milan 2-1 pertandingan pada pekan ke-33 di Stadion San Siro, Milan, Selasa dini hari WIB.
Mengutip warta laman klub itu pada Selasa, Inzaghi menyatakan momen ini layak dirayakan, apalagi pemain dan staf klub sudah berusaha keras mencapainya.
"Pertandingan malam ini berlangsung sengit dan adil, namun saya turut prihatin melihat apa yang terjadi di beberapa menit terakhir. Kami menghasilkan performa bagus dan menjaga performa kami dengan sangat baik. Kami bisa saja mencetak gol lagi di babak pertama, tapi kami sangat senang," ungkap Inzaghi.
"Setiap hari, kami bekerja keras untuk menjadi lebih baik. Jika saya mengingat kembali tahun pertama saya di Inter, saya pikir Anda sudah bisa melihat hal-hal bagus, dan kemudian kami memenangi lima trofi sebelum Bintang Kedua hari ini," sambungnya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Inzaghi luar biasa bangga Inter Milan juara liga musim ini
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024
Mengutip warta laman klub itu pada Selasa, Inzaghi menyatakan momen ini layak dirayakan, apalagi pemain dan staf klub sudah berusaha keras mencapainya.
"Pertandingan malam ini berlangsung sengit dan adil, namun saya turut prihatin melihat apa yang terjadi di beberapa menit terakhir. Kami menghasilkan performa bagus dan menjaga performa kami dengan sangat baik. Kami bisa saja mencetak gol lagi di babak pertama, tapi kami sangat senang," ungkap Inzaghi.
"Setiap hari, kami bekerja keras untuk menjadi lebih baik. Jika saya mengingat kembali tahun pertama saya di Inter, saya pikir Anda sudah bisa melihat hal-hal bagus, dan kemudian kami memenangi lima trofi sebelum Bintang Kedua hari ini," sambungnya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Inzaghi luar biasa bangga Inter Milan juara liga musim ini
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024