Sejumlah informasi menarik menghiasi berita ekonomi pada Kamis (5/10/2023) kemarin, mulai dari 170 proyek strategis nasional (PSN) dengan nilai investasi total Rp1.299,41 triliun berhasil dirampungkan pemerintah hingga penutupan TikTok Shop tidak membuat usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) mati.

Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca :

1. Airlangga: 170 proyek strategis nasional rampung dikerjakan

Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan 170 proyek strategis nasional (PSN) dengan nilai investasi total Rp1.299,41 triliun berhasil dirampungkan pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) hingga 4 Oktober 2023.

Berita selengkapnya disini

2. OIKN perkuat kerja sama investasi di Forum Bisnis Indonesia-Prancis

Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) memperkuat kerja sama bidang investasi dengan negara mitra investasi khususnya negara Perancis dalam Forum Bisnis Indonesia - Prancis 2023.

Berita selengkapnya di sini


3. MenKopUKM tegaskan TikTok shop tutup tak bikin usaha mati

Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menegaskan bahwa penutupan TikTok Shop sebagai bentuk kepatuhan pada Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) Nomor 31 Tahun 2023 tidak membuat usaha mikro kecil dan menengah mati.

Berita selengkapnya di sini

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kemarin, 170 PSN rampung hingga Tiktok Shop tutup tak bikin UMKM mati

Pewarta: Muhammad Heriyanto

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023