Antarajawabarat.com,11/11 - Badan Pemenangan Pemilu Partai Indonesia Demokrasi Perjuangan se-Jawa Barat dilantik oleh Ketua Dewan Pimpinan Pusat PDI Perjuangan Puan Maharani, di Hotel Grand Pasundan Bandung, Senin.
"Saya yakin anda-anda yang mengemban tugas sebagai BP Pemilu PDIP se-Jabar adalah orang-orang yang loyal, punya komitmen, dan bisa berkontribusi besar untuk memenangkan pemilu mendatang," kata Puan Maharani, dalam sambutannya.
Ia mengatakan, jika nantinya anggota BP Pemilu PDI Perjuangan se-Jabar ini tidak menjalankan tugas dengan baik, maka sanksi tegas siap diberikan oleh partai kepada mereka.
"Apabila tidak melaksanakan tugas maka konsekuensinya akan kami berhentikan sebagai pengurus BP Pemilu," kata Puan.
Usai melantik BP Pemilu PDI Perjuangan se-Jabar, Puan Maharani lalu memberikan pengarahan kepada para caleg di lokasi yang sama, pengarahan tersebut merupakan rangkaian acara dari rapat kerja daerah (rakerda) DPD PDI Perjuangan Jabar.
Ketua Pelaksana Kegiatan Rakerda DPD PDI Perjuangan Jabar Waras Wasisto menuturkan peserta yang hadir pada kegiatan tersebut dihadiri para caleg DPR RI, DPRD Jawa Barat serta DPRD kabupaten/kota.
'Selain itu pada rakerda kali ini juga dihadiri oleh para pejabat srtruktural PDIP juga," kata Waras.
Rakerda ini, menurut dia, merupakan tindak lanjut dari kegiatan Rakernas DPP PDI Perjuangan yang dilaksanakan beberapa waktu lalu.***1***
Ajat S
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2013
"Saya yakin anda-anda yang mengemban tugas sebagai BP Pemilu PDIP se-Jabar adalah orang-orang yang loyal, punya komitmen, dan bisa berkontribusi besar untuk memenangkan pemilu mendatang," kata Puan Maharani, dalam sambutannya.
Ia mengatakan, jika nantinya anggota BP Pemilu PDI Perjuangan se-Jabar ini tidak menjalankan tugas dengan baik, maka sanksi tegas siap diberikan oleh partai kepada mereka.
"Apabila tidak melaksanakan tugas maka konsekuensinya akan kami berhentikan sebagai pengurus BP Pemilu," kata Puan.
Usai melantik BP Pemilu PDI Perjuangan se-Jabar, Puan Maharani lalu memberikan pengarahan kepada para caleg di lokasi yang sama, pengarahan tersebut merupakan rangkaian acara dari rapat kerja daerah (rakerda) DPD PDI Perjuangan Jabar.
Ketua Pelaksana Kegiatan Rakerda DPD PDI Perjuangan Jabar Waras Wasisto menuturkan peserta yang hadir pada kegiatan tersebut dihadiri para caleg DPR RI, DPRD Jawa Barat serta DPRD kabupaten/kota.
'Selain itu pada rakerda kali ini juga dihadiri oleh para pejabat srtruktural PDIP juga," kata Waras.
Rakerda ini, menurut dia, merupakan tindak lanjut dari kegiatan Rakernas DPP PDI Perjuangan yang dilaksanakan beberapa waktu lalu.***1***
Ajat S
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2013