Sejumlah calon pejabat negara yang akan dilantik pagi ini tampak sudah mendatangi Istana Negara, Jakarta pada Senin.

Pertama, hadir Djan Faridz yang kabarnya akan dilantik sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) RI.

Kemudian Pahala Mansury juga tiba di lingkungan istana kepresidenan yang dikabarkan akan digeser dari posisi Wakil Menteri BUMN menjadi Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) RI.

Selanjutnya Budi Arie Setiadi yang disebut-sebut akan menjabat sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika tampak tiba bersamaan dengan Paiman Raharjo.



 
Paiman Raharjo (ANTARA/Desca Lidya Natalia)






Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Para pejabat negara yang akan dilantik datangi Istana Negara

Pewarta: Desca Lidya Natalia

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023